Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angka Kesembuhan Pasien Corona di Jambi Meningkat

Kompas.com - 10/11/2020, 11:43 WIB
Suwandi,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi


JAMBI, KOMPAS.com - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Jambi Johansyah menuturkan, jumlah pasien corona yang sembuh terus mengalami peningkatan selama sepekan terakhir.

Pasien sembuh rata-rata setelah mendapatkan perawatan intensif dari rumah sakit.

Total pasien sembuh mencapai 780 orang.

"Tingkat kesembuhan cukup baik ya, hampir 60 persen," kata Johansyah melalui sambungan telepon, Selasa (10/11/2020).

Baca juga: 8 Tahun Hilang, Motor Ujang Akhirnya Kembali

Ia mengatakan, jumlah kasus Covid-19 di Jambi sebanyak 1.362.

Untuk saat ini, total pasien meninggal dunia di Jambi sebanyak 24 orang.

Mayoritas pasien meninggal karena daya tahan tubuh lemah dan memiliki penyakit penyerta atau komorbid.

Sementara itu, Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jambi Deri Mulyadi menuturkan, kunci pada kesembuhan pasien Covid-19 adalah daya tubuh pasien yang menguat.

Dengan demikian, menurut Deri, kesembuhan pasien Covid-19 bukanlah fenomena luar biasa.

Apabila pasien telah mendapatkan perawatan intensif dan terkontrol, maka daya tahan tubuhnya akan menguat.

Baca juga: Video Ibu Hamil Ditandu karena Jalan Rusak, Begini Kondisi Jalannya Setelah Viral

Meskipun sembuh, menurut Dery, tidak ada jaminan pasien tidak kembali tertular virus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com