Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Camat dan Lurah se-Makassar Jalan-jalan ke Bali Saat Pandemi, Bapenda: sebagai Penghargaan dan Motivasi

Kompas.com - 07/11/2020, 05:20 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Merayakan pencapaian perolehan target Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), hampir seluruh camat dan lurah di Makassar diberangkatkan berekreasi ke Bali.

Walaupun dalam kondisi pandemi, rekreasi selama tiga hari tersebut tetap dilakukan.

Mereka mengklaim selama perjalanan wisata, protokol kesehatan tetap diterapkan.

Baca juga: Campurkan Obat Tidur ke Roti, Ayah Dibantu Ibu Tiri Perkosa Anak Angkat

Sebagai bentuk penghargaan dan motivasi

ilustrasi Pulau BaliShutterstock ilustrasi Pulau Bali
Sekretaris Bapenda Makassar, Ibrahim membenarkan perjalanan rombongan yang berjumlah ratusan orang itu.

Para lurah dan camat akan berwisata ke Bali selama tiga hari mulai Kamis (5/11/2020) hingga Sabtu (7/11/2020).

Adapun biaya, ditanggung oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar.

Ibrahim mengemukakan, agenda ini dilakukan untuk memberi penghargaan dan motivasi bagi mereka.

Pasalnya, perolehan PBB melampaui target yang ditetapkan.

"Tahun ini kita over target pencapaian PBB, 124 persen lebih perolehan, sehingga memberikan motivasi teman-teman di kecamatan dan kelurahan. Nah, kita berikan ke camatnya, siapa lurah-lurah yang direkomendasikan pergi ke Bali,” kata Ibrahim.

“Jadi siapa yang berhasil mendapatkan meningkatkan pendapatan PBB, mereka akan diberikan penghargaan sebagai motivasi,” lanjut dia.

Baca juga: Camat dan Lurah Se-Kota Makassar Jalan-jalan ke Bali di Tengah Pandemi Covid-19

 

Ilustrasi Covid-19Shutterstock/Petovarga Ilustrasi Covid-19
Klaim tak hanya sekadar rekreasi

Ibrahim mengklaim, kegiatan tak hanya melulu rekreasi.

Para camat dan lurah akan belajar perihal pemulihan ekonomi di Pulau Dewata yang disebut kiblat pariwisata Indonesia.

"Kenapa kita memilih Bali, kebetulan salah satu fokus kebijakan pemerintah untuk pemulihan ekonomi dan sektor pariwisata. Kalau Pariwisata Indonesia kan kiblatnya di Bali,” tutur Ibrahim.

Diharapkan camat dan lurah menemukan formulasi untuk diterapkan di wilayah mereka.

“Ada kegiatan lain yang dibahas juga disana terkait kebijakan Pemerintah Kota Makassar dalam pemulihan ekonomi dan sektor pariwisata hingga ke level kecamatan dan kelurahan. Jadi mereka bisa terapkan kebijakan tersebut di wilayahnya masing-masing,” kata dia.

Sumber: Kompas.com (Penulis:Kontributor Makassar Hendra Cipta | Editor: Teuku Muhammad Valdy Arief)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com