Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Status Siaga, Wisata Taman Nasional Gunung Merapi Ditutup Sementara

Kompas.com - 06/11/2020, 19:29 WIB
Riska Farasonalia,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Destinasi wisata di sekitar Gunung Merapi di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, dilakukan penutupan sementara.

Penutupan tersebut dilakukan menyusul peningkatan status Gunung Merapi dari Waspada menjadi Siaga.

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) menetapkan status siaga Gunung Merapi pada Kamis (5/11/2020) pukul. 12.00 WIB.

Destinasi wisata yang ditutup sementara itu yakni Taman Nasional Gunung Merapi di Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten.

Baca juga: Bilik-bilik Kayu di Pengungsian Warga Lereng Merapi untuk Cegah Penyebaran Covid-19

Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Jawa Tengah, Sinoeng Nugroho Rachmadi mengatakan, penutupan sementara akan dilakukan di sejumlah destinasi wisata yang aksesnya dekat dengan Gunung Merapi.

"Kita merujuk surat dari Badan Vulkanologi untuk meningkatkan kewaspadaan tinggi terutama di tempat wisata di daerah Kabupaten Klaten, Kabupaten Magelang dan Kabupaten Boyolali," jelasnya saat dihubungi, Jumat (6/11/2020).

Saat ini destinasi wisata yang baru ditutup yakni di Taman Nasional Gunung Merapi di Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten.

"Yang baru ditutup di Kabupaten Klaten yakni Taman Nasional Gunung Merapi di Kecamatan Kemalang pada Desa Balerante, Desa Sidorejo dan Desa Tegal Mulyo," katanya.

Selain itu, destinasi wisata yang berada di Kabupaten Magelang dan Kabupaten Boyolali terutama yang dekat dengan kawasan Gunung Merapi juga diminta dilakukan penutupan guna menjaga keselamatan warga dan wisatawan.

"Merujuk pada rekomendasi Surat Pusat Vulkanologi Kementerian ESDM RI guna menjaga keselamatan warga dan wisatawan yang akan berkunjung, kami minta sebaiknya ditutup sementara sampai dengan Gunung Merapi dinyatakan aman," ujarnya.

Baca juga: Ada Dalam Daerah Bahaya Merapi, Pedagang di Bungker Kaliadem Berhenti Jualan

Pihaknya sudah menyurati ketiga kabupaten yakni Kabupaten Klaten, Kabupaten Magelang dan Kabupaten Boyolali untuk melaporkan aktivitas wisata di sekitar Gunung Merapi.

"Kami hari ini sedang menyurati tiga kabupaten yang dimaksud untuk segera melaporkan aktivitas wisata di sekitar atau akses yang dekat dengan Gunung Merapi agar sementara ditutup sambil menunggu rekomendasi resmi," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com