Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepeda Bersejarah Milik Tarwi Dicuri, Pernah Dipakai Gowes Surabaya-Jakarta Saat Berusia 79 Tahun

Kompas.com - 06/11/2020, 17:30 WIB
Dheri Agriesta

Editor

KOMPAS.com - Sebuah sepeda balap merek United Sterling oranye dicuri dari rumah Tarwi di Jalan Ngagel, Kebonsari, Surabaya, Jumat (6/11/2020).

Tarwi yang merupakan mantan pebalap sepeda itu kaget tak menemukan sepedanya di tempat biasa terparkir.

"Tadi pagi bapak habis shalat subuh, beliau membuka pintu pagar kondisi gembok sudah hilang, tadi malam sekitar jam 21.00 yang mengunci pagar rumah juga bapak sendiri," kata anak Tarwi, Ony Cristiana Dewi (48) saat dikutip dari Tribunjatim, Jumat (6/11/2020).

Ony mengatakan, aksi pencurian itu terekam kamera pengawas atau CCTV.

Dalam rekaman kamera pengawas berdurasi 1 menit 55 detik itu terlihat terduga pelaku masih remaja.

Baca juga: Pengakuan Pencuri Sepeda di Asrama TNI Bandung: Uangnya Buat Main Game Online

Pelaku tertangkap kamera saat menggowes sepeda itu melewati salah satu mobil milik warga.

Ony sudah melaporkan pencurian itu kepada polisi. Ia membawa beberapa bukti seperti rekaman kamera pengawas.

Bersejarah

Menurut Ony sepeda yang dicuri itu memiliki sejarah. Sepeda balap itu pernah digunakan ayahnya saat menempuh perjalanan dari Surabaya menuju Jakarta pada 17.26 September 2020.

Tarwi menempuh perjalanan dengan jarak sekitar 1.100 kilometer itu saat berusia 79 tahun.

 

Dikutip dari Surya.co.id, Tarwi merupakan mantan atlet dan pelatih balap sepeda yang populer di era 1960-1970an. Lewat "Tour de Java 1.100 Km is Back", Tarwi nekat gowes dari Surabaya ke Jakarta pada usia 79 tahun.

Sebuah rute panjang yang pernah ditempuhnya pada 2002. Namun, saat itu, Tarwi tak pernah mengutarakan niatnya untuk bersepeda dari Surabaya ke Jakarta.

Pada 2002, Tarwi berangkat dari Surabaya selepas subuh. Ia baru mengabari keluarganya empat hari kemudian dan mengatakan telah berada di Jakarta.

Tarwi pun mengulangi capaian itu pada September 2020. Ia mulai bersepeda dari Universitas Negeri Surabaya, Lidah Wetan.

Baca juga: Sepeda Bersejarah yang Dipakai Gowes dari Surabaya ke Jakarta Dicuri, Pelaku Terekam CCTV

Ditindaklanjuti

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Wonokromo Ipda Arie Pranoto membenarkan pencurian tersebut. Polisi, kata dia, telah menerima laporan korban.

"Segera kami proses untuk tindak lanjuti" kata Arie.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Sepeda Balap yang Pernah Tempuh Surabaya-Jakarta Milik warga Ngagel Dicuri, Polisi Buru Pelakunya 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com