Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lapas Pekanbaru Gelar Swab Massal, 207 Napi dan 9 Petugas Positif Covid-19

Kompas.com - 03/11/2020, 21:10 WIB
Idon Tanjung,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Sebanyak 207 orang narapidana di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru, Riau, terpapar Covid-19.

Pelaksana tugas (Plt) Kalapas Pekanbaru Alfonsus Wisnu Ardianto mengatakan, warga binaan diketahui positif Covid-19, setelah dilakukan tes usap massal.

"Berdasarkan swab massal yang kami lakukan, baik itu kepada warga binaan maupun pegawai, hasilnya baru keluar kemarin. Dari 1.502 warga binaan, yang terkonfirmasi baru sebanyak 207 orang," sebut Alfonsus saat diwawancarai wartawan, Selasa (3/11/2020).

Selain warga binaan, kata dia, sembilan orang petugas Lapas juga terpapar Covid-19.

Baca juga: 40 Narapidana Positif Corona, Lapas Muaro Hentikan Penitipan Barang

Pegawai yang terkonfirmasi positif virus mematikan itu menjalani isolasi mandiri.

"Sampai saat ini kami teteap menunggu konfirmasi dari hasil 1.502 warga binaan itu apakah hasilnya ada penambahan dan hasilnya tetap 207 orang. Kegiatan swab massa kami laksanakan dari tanggal 26 Oktober 2020 lalu," ujar Alfonsus.

Dari jumlah 207 orang warga binaan yang terpapar Covid-19, Alfonsus menegaskan bahwa pihaknya sudah mengambil tindakan guna mengurangi serta mengantispasi penularan yang lebih banyak.

"Sudah kita lakukan tindakan cepat, seperti anjuran protokol kesehatan dengan penyemprotan desinfektan, pembersihan kamar-kamar. Selain itu, warga binaan yang positif Covid-19 disatukan dalam satu blok hunian di Lapas Pekanbaru, yakni Blok G," kata Alfonsus.

Baca juga: Bongkar Jaringan Narkoba di Lapas, BNNP NTB Tangkap Napi dan Oknum Petugas Lapas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com