Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Tabrak Mobil PJR di Tol Tangerang Merak, Sopir Truk Sempat Diingatkan Petugas karena Berhenti di Bahu Jalan

Kompas.com - 03/11/2020, 05:38 WIB
Candra Setia Budi

Editor

Masih dikatakan Rudy, saat ini ES masih dimintai keterangan.

"Saat ini sedang kita lakukan pemeriksaan," ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan, sebuah mobil truk tanpa muatan menabrak mobil Patroli Jalan Raya (PJR) Polri Serang Timur di KM 66 Tol Tangerang Merak, Minggu (1/11/2020) sekitar pukul 07.30 WIB.

Baca juga: Sopir Truk Penabrak Mobil PJR di Tol Tangerang-Merak Menyerahkan Diri

Akibatnya, enam orang mengalami luka-luka, dua di antaranya anggota Polri.

Usai kejadian itu, sopir truk langsung melarikan diri dan saat ini masih dalam pengejaran pihak kepolisian.

Kejadian berawal saat mobil patroli PJR 9329 Korlantas sedang melakukan pengamanan usai terjadi kecelakaan.

Baca juga: Kisah Tragis Karyawati SPBU Tewas Usai Didorong Pacarnya dari Atas Sepeda Motor

Tiba-tiba, dari belakang truk dengan nomor polisi B 9507 PYW tanpa muatan melaju kencang dari arah Jakarta menuju Merak langsung menabrak mobil patroli.

Akibat tabrakan itu, mobil PJR terdorong ke depan hingga menabrak Suzuki Ertiga dan terakhir menabrak mobil derek milik PT Marga Mandalasakti.

Bahkan, mobil PJR ringsek dengan posisi terakhir terlindas ban depan dump truk di bahu jalan.

Baca juga: Kronologi Sepasang Kekasih Tewas Tergilas Truk Usai Terjatuh dari Sepeda Motor

 

(Penulis Kontributor Serang, Rasyid Ridho | Editor Aprillia Ika)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com