Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detik-detik Truk Tabrak Mobil PJR di Tol Tangerang Merak, Sopir Kabur

Kompas.com - 01/11/2020, 12:37 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Sebuah mobil truk tanpa muatan menabrak mobil Patroli Jalan Raya (PJR) Polri Serang Timur di KM 66 Tol Tangerang Merak, Minggu (1/11/2020) sekitar pukul 07.30 WIB.

Akibatnya, enam orang mengalami luka-luka, dua di antaranya anggota Polri. Saat ini, seluruh korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan medis.

Usai kejadian itu, sopir truk langsung melarikan diri dan saat ini masih dalam pengejaran pihak kepolisian.

Baca juga: Ini Kata Rohani Ketika Suaminya Disebut Mirip Jokowi

Kepala Induk PJR Serang AKP Denny Catur Wardhana mengatakan, peristiwa itu terjadi saat mobil patroli sedang melakukan pengamanan insiden kecelakaan.

Namun, tiba-tiba, sambungnya, dari belakang truk tidak bermuatan melaju kencang dari arah Jakarta menuju Merak langsung menabrak mobil patroli.

Baca juga: Truk Tabrak Mobil PJR Polri di Tol Tangerang Merak, 6 Terluka Termasuk Polisi

Akibatnya, mobil PJR, mobil Ertiga dan mobil derek milik PT Marga Mandala Sakti mengalami kerusakan.

"Anggota lagi melakukan evakuasi laka Ertiga, sudah persiapan mau naik towing. Tapi, dari arah belakang tiba- tiba kendaraan besar melaju menabrak kendaraan dinas yang lakukan pengamanan," kata Denny, saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu.

Usai kejadian itu, mobil yang terlibat kecelakaan sudah dievakuasi ke kantor PJR Serang Timur di Gerbang Tol Ciujung. Sementara, sang sopir kabur.

Baca juga: Pria yang Tanam Ganja Pakai Polybag di Rumahnya Ternyata Adik Kandung Mantan Wali Kota Serang

 

(Penulis Kontributor Serang, Rasyid Ridho | Editor Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com