Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Panjang, Volume Kendaraan yang Melintas di Klaten Menurun 5 Persen

Kompas.com - 30/10/2020, 20:25 WIB
Dony Aprian

Editor

KLATEN, KOMPAS.com - Hari ketiga libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW di Kabupaten Klaten terjadi penurunan volume kendaraan.

Kasatlantas Polres Klaten AKP Bobby Anugerah Rachman mengatakan, volume kendaraan yang melintas di Klaten untuk hari ini mengalami penurunan sekitar 5 persen.

"Hari ini volume kendaraan terjadi penurunan dibanding kemarin. Jika kemarin volume kendaraan di jalan ada sekitar 20 sampai 25 persen, pada hari ini sekitar 15 persen saja," ujar Bobby dikutip Tribun Jogja, Jumat (30/10/2020).

Baca juga: Libur Panjang, Volume Kendaraan di Ruas Tol Solo-Ngawi Naik 57 Persen

Untuk arus lalu lintas di jalan-jalan utama di Klaten tidak sampai menimbulkan kemacetan karena arus lalul intas masih tergolong ramai lancar.

Bobby berujar, terjadinya penurunan volume kendaraan karena wisatawan yang memanfaatkan waktu libur panjang kali ini sebagian besar sudah tiba di daerah tujuan seperti Yogyakarta dan sekitarnya.

Ia memprediksi, untuk arus balik wisatawan dari daerah Yogyakarta menuju Solo kemungkinan terjadi pada Sabtu (31/10/2020).

"Penurunan itu terjadi karena sebagian besar wisatawan sudah tiba di daerah tujuan," tuturnya.

Baca juga: Polisi Prediksi Puncak Arus Balik Libur Panjang Terjadi Mulai Besok

Ia menambahkan, pada libur panjang Rabu (28/10/2020) hingga Minggu (1/11/2020) kali ini, terdapat tiga titik pantau yang disediakan oleh Satlantas Polres Klaten untuk memantau arus lalu lintas.

Tiga titik pos itu yakni, pos pantauan Delanggu, pos pantauan Kota dan pos pantauan Prambanan.

"Pos pantauan Kota berada di Mesjid Al Aqsha, Klaten," pungkasnya.

 

 

 

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Hari Ketiga Libur Panjang, Volume Kendaraan yang Melintas di Klaten Menurun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com