Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Hanguskan 150 Rumah di Kotabaru Kalsel, Api Muncul dari Bangunan Kosong

Kompas.com - 30/10/2020, 20:25 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

KOTABARU, KOMPAS.com - Polisi menyelidiki penyebab kebakaran yang menghanguskan 150 rumah di Jalan Patmaraga, Kecamatan Pulau Laut, Kotabaru, Kalimantan Selatan, pada Jumat (30/10/2020) dini hari.

Kasat Reskrim Polres Kotabaru Kompol Abdul Jalil mengatakan, dari hasil penyelidikan sementara, api pertama kali muncul dari salah satu rumah yang sudah tidak ditinggali penghuninya.

"Keterangan dari salah seorang saksi yang saat itu tidur, dia terbangun karena mendengar ribut-ribut, setelah dia keluar rumah, ternyata api sudah besar berasal dari rumah kosong," ujar Kompol Abdul Jalil saat dikonfirmasi, Jumat.

Baca juga: Enam Jam Api Berkobar Hanguskan Ratusan Rumah di Kotabaru Kalsel

Beberapa warga yang terbangun mendengar teriakan langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran untuk memadamkan api.

Namun, api cepat membesar karena rapatnya bangunan dan hampir seluruh rumah yang terbakar masih berbahan dasar kayu.

"Sudah terbakar setelah melihat api kemudian saksi memberitahukan kepada warga sekitar dan beberapa saat kemudian api makin membesar," ungkapnya.

Selain banyaknya bangunan terbuat dari kayu, minimnya armada pemadam kebakaran ditambah jalan menuju lokasi kebakaran yang sempit menyulitkan petugas memadamkan api.

"Jalan menuju permukiman atau lokasi kebakaran cukup sempit, berupa jalan titian yang tidak dapat dilalui oleh armada pemadam kebakaran," tambah dia.

Baca juga: Kebakaran di Kotabaru Kalsel, 150 Rumah Habis Terbakar

Api berkobar selama enam jam karena kurangnya armada pemadam kebakaran serta kencangnya tiupan angin.

Beruntung tak ada korban jiwa dari peristiwa kebakaran ini, namun kerugian diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com