KARAWANG, KOMPAS.com - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang, Jawa Barat, membuka lowongan relawan medis dan non-medis untuk menangani pasien virus corona.
Hingga Minggu (25/10/2020), pasien Covid-19 di Karawang yang dirawat bertambah menjadi 349 orang.
Jumlah ranjang pasien pun ditambah dari jumlah yang disiapkan sebelumnya.
Baca juga: Sosialisasi Penggunaan Kompor Listrik, Apa Saja Keunggulannya?
Secara tidak langsung, kebutuhan akan tenaga medis semakin tinggi.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Karawang Fitra Hergyana mempersilakan masyarakat yang mempunyai keahlian, pengalaman dan keinginan membantu untuk bergabung bersama Satgas.
Masyarakat bisa mendaftar melalui link relawankarawang.org.
"Posisi yang tersedia meliputi relawan non-medis dan medis," ucap Fitra kepada wartawan, Senin (26/10/2020).
Baca juga: Pemkab Karawang Pantau Pergerakan Pemudik Jelang Libur Panjang
Fitra menyebut, ada sekitar 10 relawan medis yang dibutuhkan.
Menurut Fitra, saat ini baru sedikit yang mendaftar.
Sebelumnya, di Karawang ada 79 tenaga kesehatan yang terpapar Covid-19.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.