Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Uji Klinis Vaksin Covid-19, Sebanyak 1.620 Relawan Sudah Dapat Suntikan Pertama

Kompas.com - 20/10/2020, 06:37 WIB
Reni Susanti,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

Ketua tim riset uji klinis Unpad Prof Kusnandi Rusmil mengatakan, sebanyak 1.620 relawan dibutuhkan dalam proses uji klinis vaksin.

Namun, tidak semua peserta akan disuntik vaksin. Sebanyak 540 orang akan disuntik vaksin, sedangkan sisanya akan mendapat cairan plasebo. Penentuan pemberian vaksin atau plasebo akan dilakukan secara acak.

“Bagi yang menerima plasebo akan mendapatkan vaksin Covid-19 setelah vaksin didaftarkan,” ungkap Kusnandi.

Kesehatan peserta dipastikan tetap dipantau petugas penelitian secara tertatur selama jalannya penelitian, atau sekitar 6 bulan setelah pemberian vaksin terakhir.

Berita sebelumnya, pemerintah telah menetapkan jumlah vaksin yang dibutuhkan Indonesia, yakni 340 juta dosis.

Jumlah tersebut berdasarkan perhitungan jumlah penduduk Indonesia yang membutuhkan vaksin. Yakni 170 juta jiwa dikalikan dua suntikan vaksin yang dibutuhkan.

“Dengan perhitungan tersebut, jumlah vaksin yang dibutuhkan 340 juta dosis dalam kurun waktu setahun,” kata Honesti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com