Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Muncul Klaster Ponpes di Jepara, 4 Santri Positif Covid-19

Kompas.com - 14/10/2020, 21:35 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

JEPARA, KOMPAS.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, mencatat adanya klaster Covid-19 terbaru di salah satu pondok pesantren Kecamatan Bangsri pada awal pekan ini.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Jepara Moh Ali menyampaikan, sebanyak empat orang santri di ponpes wilayah Kecamatan Bangsri terkonfirmasi positif Covid-19 sesuai hasil pemeriksaan swab.

"Hasil swab-nya keluar kemarin. Total ada empat santri di Bangsri dinyatakan positif Covid-19," kata Ali saat dihubungi Kompas.com melalui ponsel, Rabu (14/10/2020).

Baca juga: Penyebaran Covid-19 di Pondok Pesantren di Sleman Bertambah 23 Kasus

Dijelaskan Ali, dari riwayat penularannya kasus positif Covid-19 di ponpes Kecamatan Bangsri tersebut berkategori klaster Covid-19.

Semula, kata dia, salah satu santri di ponpes tersebut terlebih dahulu dinyatakan positif Covid-19 hingga akhirnya dilakukan tracing kontak.

"Kami lakukan tracing dan beberapa temannya tertular Covid-19. Ini adalah klaster Covid-19 di ponpes tersebut," jelasnya.

Hingga saat ini Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Jepara masih berupaya melakukan tracing kontak di ponpes tersebut dengan harapan tidak berkembang menjadi klaster Covid-19 yang lebih luas.

"Upaya tracing masih dilakukan," pungkas Ali.

Baca juga: 8 Santri Positif Covid-19, Ponpes Al Banjari Kaltim Ditutup Sementara

Berdasarkan data Pemerintah Kabupaten Jepara, hingga Rabu (14/10/2020), total ada 1.833 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Jepara.

Dengan rincian, 1.461 orang sembuh, 149 orang meninggal dunia dan 223 orang dirawat di rumah sakit serta menjalani isolasi mandiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com