Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

17 Calon Muda Praja IPDN Positif Corona, 29 Lainnya Isolasi di Daerahnya

Kompas.com - 09/10/2020, 12:41 WIB
Aam Aminullah,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Sebanyak 17 calon muda praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) terkonfirmasi positif Covid-19 atau virus corona.

Calon praja muda angkatan XXXI ini diketahui positif Covid-19 setelah mengikuti tes Swab sebelum memasuki Kampus IPDN Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Rektor IPDN Hadi Prabowo mengatakan, selain 17 calon praja muda tersebut, ada 29 calon praja muda yang belum tiba di kampus IPDN Jatinangor, karena masih harus melakukan isolasi mandiri di daerah masing-masing.

Baca juga: 1.099 Calon Praja IPDN Lolos Pantukhir, Saat Registrasi Wajib Bawa Surat Bebas Covid-19

Tes Swab dilakukan secara bertahap tiap hari seiring masuknya para calon muda praja yang telah lulus pantukhir.

"Dari total 1.099 calon praja muda angkatan XXXI yang akan memasuki Kampus IPDN, sebanyak 1.070 orang telah mengikuti tes Swab dan 17 di antaranya diketahui positif Covid-19, dan 29 orang belum hadir karena masih harus isolasi mandiri di daerah masing-masing," ujar Hadi kepada Kompas.com melalui WhatsApp, Jumat (9/10/2020).

Hadi menuturkan, untuk 17 calon praja muda yang positif Covid-19 saat ini sedang melakukan isolasi di PPSDM Regional Bandung dengan penanganan intensif oleh dokter Klinik IPDN dan Dokter dari Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.

Baca juga: IPDN Terapkan Protokol Kesehatan Saat Wisuda, Mendagri: Bisa Jadi Contoh

Hadi menyebutkan, pihak keluarga, terutama calon muda praja yang teridentifikasi Covid-19 diharapkan tetap tenang.

"Mereka yang dinyatakan positif Covid-19 sudah diisolasi dan didampingi oleh pengasuh IPDN, dokter dari Poliklinik IPDN dan tentunya dokter ahli dari RSHS Bandung," sebut Hadi.

Hadi mengatakan, tim dokter dari Poliklinik IPDN juga melakukan pemantau secara intens kepada seluruh calon muda praja yang saat ini sudah berada di kampus IPDN Jatinangor.

Mulai dari kebersihan, pemberian vitamin, makanan yang sehat dan lain sebagainya.

Hadi menambahkan, seluruh calon muda praja IPDN akan melaksanakan kegiatan Pekan pengenalan kampus dan budaya akademik (PPKBA) serta Pendidikan Dasar Mental dan Disiplin Praja (Diksarmendispra).

"Seluruh kegiatan ini akan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang sangat ketat. Termasuk nanti, saat pelantikan oleh Pak Mendagri," kata Hadi. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com