Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wagub Kalbar Positif Covid-19: Kemungkinan Saya Terpapar di Lingkungan Kantor

Kompas.com - 30/09/2020, 12:36 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com - Wakil Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan terkonfirmasi positif Covid-19. Dia menduga tertular virus corona dari lingkungan tempat kerjanya.

Dugaan itu dilontarkan Norsan karena istrinya tidak ikut terjangkit penyakit yang sama.

“Kalau saya terkena dari lingkungan keluarga, pasti ibu kena juga, tapi ibu tidak positif. Jadi kemungkinan saya terpapar di lingkungan kantor karena saya banyak kegiatan di kantor," kata Norsan kepada Tribun Pontianak, Rabu (30/9/2020).

Baca juga: Wakil Gubernur Kalimantan Barat Terinfeksi Virus Corona

Norsan mengetahui dirinya terinfeksi Covid-19 setelah memeriksa swab tenggorokan pada Selasa (29/9/2020).

Pemeriksaan itu dilakukan karena Ria sempat mengalami gejala seperti orang terkena diare.

Saat ini, Norsan menjalani isolasi di rumah dinasnya.

Dia meminta semua pegawai Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat untuk menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

“Mudah-mudahan Anda semua terhindar dari virus corona,” ucap Norsan.

Baca juga: Alami Gejala Diare, Wagub Kalbar Ternyata Positif Covid-19

Berdasarkan data dari dinkes.kalbarprov.go.id/covid-19, hingga Selasa (29/9/2020), ada 974 kasus orang yang terinfeksi virus corona di Kalimantan Barat.

Sebanyak 808 orang di antaranya sudah dinyatakan sembuh, 157 orang masih menjalani isolasi, dan sembilan orang meninggal dunia.

 

Artikel ini telah tayang di tribunpontianak.co.id dengan judul BREAKING NEWS - Wagub Kalbar Ria Norsan Beserta Dua Anaknya Dinyatakan Positif Covid-19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com