Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jejak Hewan Liar di Jalur Pendakian Gunung Semeru Terungkap, Ini Penjelasan TNBTS

Kompas.com - 29/09/2020, 08:16 WIB
Dheri Agriesta

Editor

Ranu Kumbolo berada di jalur pendakian menuju Gunung Semeru. Biasanya, para pendaki bermalam sambil menikmati suasana di danau tersebut.

Sedangkan Sumber Mani berada di kawasan Kalimati, pos terakhir sebelum pendaki menuju Puncak Mahameru.

Pendaki yang berada di Kalimati biasanya mengambil air ke sumber tersebut. Di Sumber Mani, pihaknya juga menemukan bangkai kepala rusa.

“Ada bangkai kepala rusa tepatnya di dekat mata air Sumber Mani yang masih baru,” katanya.

Baca juga: Ratusan Orang Senam Tak Jaga Jarak dan Tanpa Masker, Polisi: Penyelenggara Tidak Melapor

Dewan Adat Gimbal Alas Indonesia Trianku Hermangga juga ikut dalam kegiatan bersih-bersih tersebut.

Ia menduga, jejak di Sumber Mani bekas macan tutul jawa.

“Kalau saya lebih yakin jejak yang di Sumber Mani. Kalau yang di Ranu Kumbolo, kurang yakin karena terlalu banyak jejak. Kalau macan jarang bergerombol,” katanya.

Pendakian Gunung Semeru akan dibuka pada Kamis (1/10/2020). Pendakian itu dibuka setelah hampir setahun ditutup karena pandemi Covid-19.

(KOMPAS.com - Kontributor Malang, Andi Hartik)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com