Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Klaster Kantor, Wali Kota Madiun Lantik Ratusan Pejabat di Taman Kota

Kompas.com - 10/09/2020, 12:05 WIB
Muhlis Al Alawi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MADIUN,KOMPAS.com - Wali Kota Madiun Maidi melantik ratusan pejabat di Taman Sumber Wangi, Jalan Pahlawan, Selasa (8/9/2020) tengah malam.

Maidi berdalih pelantikan dilakukan di tempat terbuka dan malam hari untuk menghindari kerumunan.

Ia tak mau pelantikan ratusan pejabat malah menjadi klaster baru penularan Covid-19 di Madiun.

“Kami menghindari klaster kantor dan klaster keluarga. Makanya malam hari ini tenang dan tidak banyak yang terlibat. Jadi kerumunan kami hindari,” kata Maidi usai melantik 101 pejabat eselon II, III dan IV, Selasa (8/9/2020) malam.

Ratusan pejabat dilantik di sebuah taman kota yang baru dibangun Pemkot Madiun itu.

Baca juga: Pesan Dokter di Kediri Sebelum Meninggal karena Covid-19: Dokter Harus Taat Pakai APD...

Mereka terlihat mengenakan masker dan pelindung wajah. Saat memasuki area pelantikan di Taman Sumber Wangi, petugas memeriksa suhu tubuh para pejabat tersebut.

Jalan Pahlawan yang berada di depan Taman Sumber Wangi juga ditutup sejak pukul 21.00 WIB.

Puluhan anggota Satpol PP dikerahkan menjaga ruas jalan yang terhubung dengan Jalan Pahlawan.

Maidi menjelaskan, pelantikan sengaja diselenggarakan tengah malam. Ia khawatir terdapat kerumunan jika pelantikan digelar pada pagi atau siang hari.

Pelantikan ratusan pejabat itu pun dibagi dalam dua sesi.

“Malam ini (Selasa) 101 dan besok (Rabu) 131 (pejabat),” kata Maidi.

Bagi Maidi pelantikan yang digelar di taman kota pada malam hari ini sesuai dengan penerapan tatanan kehidupan baru.

Seluruh pejabat yang dilantik diminta segera menerapkan normal baru di tempat kerja masing-masing.

“Pejabat yang baru harus menyesuaikan kondisi perubahan pola hidup yang baru. Dalam waktu dekat semua yang dilantik akan segera menyesuaikan dan tancap gas sesuai dengan bidang yang dikuasai,” kata Maidi.

Baca juga: Saudara yang Dijenguk di Surabaya Ternyata Positif Covid-19, Perempuan Ini Tertular

Menurutnya, pelantikan pejabatan dalam era normal baru tak perlu digelar di gedung yang memiliki pendingin ruangan.

Maidi berharap, pelantikan yang digelar di ruangan terbuka pada tengah malam itu menjadi contoh bagi masyarakat. Sehingga, masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com