Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kewalahan dengan Simpatisan hingga Ditegur Mendagri, Bupati Karawang: Maaf Jika Terkumpul Banyak Massa

Kompas.com - 05/09/2020, 17:12 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Massa simpatisan pendukung Cellica Nurrachadiana-Aep Saepulloh turun ke jalan mengiringi mereka mendaftar Pilkada Karawang, Jumat (5/9/2020).

Akibatnya, massa menimbulkan kerumunan sehingga protokol kesehatan tidak berjalan maksimal.

Atas terjadinya kerumunan massa, Cellica minta maaf.

"Saya memohon maaf bila acara kemarin terkumpul banyak massa," kata Cellica, melalui telepon, Sabtu (5/9/2020).

Baca juga: Ditegur Mendagri soal Kerumunan Massa, Bupati Karawang Minta Maaf

Ditegur Mendagri dan Gubernur

Pasangan calon Cellica Nurrachadiana-Aep Saepulloh mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang pada Jumat (4/9/2020), dengan mengendarai motor Vanderhall Venice model three-wheeler.KOMPAS.COM/FARIDA Pasangan calon Cellica Nurrachadiana-Aep Saepulloh mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang pada Jumat (4/9/2020), dengan mengendarai motor Vanderhall Venice model three-wheeler.
Mengetahui adanya kerumunan massa simpatisan, Mendagri menegur Cellica yang saat ini aktif sebagai Bupati Karawang.

Teguran dilayangkan melalui surat Kementerian Dalam Negeri nomor 337/44450/OTDA.

Dia juga ditelepon Gubernur Jawa Barat karena masalah yang sama.

"Saya tadi pagi ditelepon oleh Pak Gubernur Jawa Barat menyampaikan perihal surat teguran dari Dirjen Kementerian Dalam Negeri. Saya juga langsung klarifikasi kepada Dirjen OTDA Kemendagri perihal surat ini," ujar Cellica.

Baca juga: Daftar ke KPU Karawang, Cellica-Aep Naik Motor Vanderhall Venice

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com