Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kami Minta Bapak Presiden Jokowi, Tolong Perhatikan Masyarakat di Pelosok"

Kompas.com - 28/08/2020, 07:58 WIB
Nansianus Taris,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

Anggota DPRD Sikka, Stefanus Sumandi mengaku, sudah berulang kali meminta pemerintah dan PLN untuk memasang jaringan listrik de Dusun Glak, Desa Hale. 

Namun, permintaan itu belum direalisasi. 

"Sampai 75 tahun Indonesia merdeka juga mereka di sini masih pakai pelita untuk penerangan malam. Tidak tahu juga sampai kapan baru ada listrik," ujar Stefanus.

Baca juga: Kades di Flores Timur 2 Jam di Atas Pohon Cari Sinyal demi Rapat Virtual dengan Bupati

Stefnus mengatakan, di dusun itu sudah dibangun fasilitas publik seperti sekolah dan Poskesdes sudah dibangun.

Untuk mendukung kerja instansi itu perlu listrik. Karena itu, sudah selayaknya pemerintah dan PLN memperluas jaringan listrik ke wilayah dusun itu.

Kepala Unit Pelayanan PLN Flores Bagian Timur, Saut Panjaitan mengatakan, Dusun Glak sudah masuk dalam daftar rencana survei tahun ini. 

"Saya sudah cek, Dusun Glak sudah masik dalam daftar kami. Sesuai antrean permohonan, rencana kami akan lakukan survei ke sana minggu depan," kata Saut, kepada Kompas.com, melalui sambungan telepon, Kamis (27/8/2020). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com