Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa SD dan SMP di Magelang Bakal Dapat Kuota Internet Gratis Selama 2 Bulan

Kompas.com - 21/08/2020, 23:16 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Dony Aprian

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Sebanyak 24.804 siswa SD, MI, SMP, dan MTs di Kota Magelang, Jawa Tengah, diusulkan mendapat bantuan kuota internet sebesar Rp 30.000 selama dua bulan.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Magelang Agus Sujito menerangkan, pemberian subsidi kuota internet ini berasal dari pengusulan APBD Kota Magelang tahun 2020. 

Kebijakan ini diambil untuk mengurangi beban siswa dan guru jenjang SD-SMP sederajat yang menggelar kegiatan belajar mengajar (KBM) daring karena terdampak pandemi Covid-19.

"Rencananya selama dua bulan siswa akan mendapatkan Rp 30.000 per bulan, jadi total dapat Rp 60.000 per siswa," kata Agus, Jumat (21/8/2020).

Baca juga: Kasus Covid-19 di Kota Magelang Meningkat, KBM Tatap Muka Ditunda

Pencairan bantuan akan langsung diberikan ke nomor handphone masing-masing siswa.

Setelah sebelumnya mereka akan didata oleh pihak sekolah masing-masing.

"Saat ini masih dalam tahapan pengusulan sehingga realisasinya kapan kita belum bisa memprediksi. Tapi yang jelas diusahakan secepatnya," ujarnya.

Menurutnya, bantuan kuota siswa ini murni berasal dari APBD bukan dari Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

"BOS itu APBN sedangkan yang kita usulkan dari dana penanganan Covid-19 Kota Magelang atau APBD Kota Magelang 2020," ujarnya.

Baca juga: Pemkot Bengkulu Beri Kuota Internet Gratis untuk Siswa dan Guru SMP

Sementara itu, Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito menyarakan sudah merespons usulan dari Disdikbud perihal pemberian bantuan kuota kepada semua siswa di wilayahnya.

"Anggaran sudah masuk dan sudah kita rumuskan. Tinggal melakukan kajian dan merealisasikannya," paparnya.

Sigit menuturkan, kebijakan pemberian subsidi kuota internet ini diupayakan karena metode pembelajaran jarak jauh yang saat ini berlangsung.

Sebab, selama pandemi Covid-19 mendorong semua pihak untuk menggunakan kuota internet lebih banyak dari pada biasanya.

"Tapi kita harus teliti betul (menyalurkan bantuan) karena terkadang malah hanphone dijadikan mainan anak-anak kan. Harapannya bantuan ini benar-benar menjadi kebutuhan anak-anak didik kita supaya tidak tertinggal materi pelajaran," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com