Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diklaim Terbesar di Dunia, Ini Penampakan Pohon Medang dengan Diameter 4,6 Meter

Kompas.com - 21/08/2020, 12:21 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Sebuah pohon medang atau Litsae sp berusia lebih kurang 560 tahun di Sumatera Barat (Sumbar) diyakini menjadi yang terbesar di dunia.

Pohon yang berada di hutan rakyat Nagari Koto Malintang, Kecamatan Tanjungraya, Kabupaten Agam, memiliki diameter 4,6 meter, lingkar batang 14 meter, tinggi bebas cabang 34 meter, dan tinggi total 50 meter lebih.

"Pohon kayu ini merupakan yang terbesar di Indonesia, bahkan di dunia, karena kayu tane mahuta di Selandia Baru saja berukuran 4,4 meter (diameternya)," kata Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA Sumatera Barat Ade Putra di Lubukbasung, Kamis (20/8/2020), dilansir dari Antara.

Baca juga: Tergusur dari Hutan Adat Pubabu, Masyarakat Adat Besipae Hidup di Bawah Pohon

Selain itu, menurut Ade, pohon tersebut tumbuh di hutan rakyat. Hal ini menjadikan pohon itu istimewa dari pohon-pohon lainnya. 

"Kalau di hutan lindung ditemukan pohon kayu besar itu hal biasa, namun tumbuh di hutan rakyat hal luar biasa," katanya.

Baca juga: Fenomena Pohon Pisang Ajaib, Tanpa Daun dan Batang, Berbuah 12 Tandan, Ini Kata Ahli

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com