KOMPAS.com - Meninggalnya seorang gadis berinisial SMW (12), di Desa Lumbang Kuning, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, menghebohkan warga sekitar.
Pasalnya, meski sudah dinyatakan meninggal dunia oleh pihak rumah sakit, mendadak korban hidup lagi saat jenazahnya dimandikan pihak keluarga.
Mengetahui kondisi itu, keluarga korban dan warga sekitar yang melayat sontak terkejut.
Kapolsek Lumbang AKP M Dugel saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. Kejadian menghebohkan itu terjadi pada Senin (17/8/2020) pagi.
"Jadi ketika jenazah SMW dimandikan, keluarga terkejut melihat korban membuka mata, berkedip, atau hidup lagi. Melihat kejadian tersebut, korban langsung dibawa masuk oleh keluarga ke dalam rumah,” ujar saat dihubungi, Selasa (18/8/2020).
Baca juga: Gadis 12 Tahun Bangkit dari Kematian Saat Jenazah Dimandikan, Sejam Kemudian Kembali Meninggal
Menyikapi kondisi itu, kata Dugel, pihak keluarga sempat memanggil petugas medis dari puskesmas untuk memastikan kondisinya.
Saat dilakukan pemeriksaan dan diberikan bantuan oksigen, kondisi korban saat itu diketahui sangat lemah.
Meski matanya berkedip dan terbuka, namun detak jantung sulit terdeteksi dan tekanan darahnya hanya 60.
Sejam berikutnya, korban kembali tak sadarkan diri dan setelah dicek dinyatakan meninggal dunia.
Setelah dipastikan kondisinya, korban langsung dimakamkan oleh pihak keluarga saat itu juga.
"Jenazah sekira jam 09.00 WIB sudah dimakamkan oleh pihak keluarga di tempat pemakaman umum terdekat Desa Lumbang Kuning,” ucap Dugel.
Baca juga: Perayaan Hari Kemerdekaan Berujung Duka
Dugel mengatakan, peristiwa kembali hidupnya jenazah itu memang sempat menghebohkan warga sekitar.
Sebab, sebelumnya korban sudah dinyatakan meninggal oleh pihak rumah sakit.
Dari laporan yang diterimanya, pada Sabtu (15/8/2020) korban dilarikan ke RSUD dr Moh Saleh Probolinggo oleh pihak keluarga.
Pasalnya, saat itu korban diketahui sakit hingga mengalami kejang-kejang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.