Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mbah Khotimah Kaget Dapat Bantuan dari Jokowi, Diantar Langsung Asisten Ajudan Presiden ke Rumahnya

Kompas.com - 16/08/2020, 15:40 WIB
Riska Farasonalia,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

Mbah Khotimah tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya saat menerima bantuan dari orang nomor satu di Indonesia.

"Terima kasih sekali ya, Pak," ucap Mbah Khotimah dengan raut muka berseri-seri.

Mbah Khotimah tak menyangka musibah yang menimpa dirinya mendapat perhatian hingga Presiden Jokowi.

Dengan mata berkaca-kaca, Mbah Khotimah mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Presiden Jokowi.

Kendati tak bisa bertemu langsung, namun Mbah Khotimah mengaku senang atas pemberian bantuan tersebut.

"Saya tak menyangka mendapat bantuan ini. Saya senang sekali dapat bantuan dari Pak Presiden. Terima kasih Pak Jokowi. Nanti mau digunakan untuk kebutuhan sehari-hari," ungkapnya seraya tersenyum bahagia.

Sebelumnya, Mbah Khotimah adalah korban penipuan oleh pelaku yang mengaku ingin memborong dagangannya.

Di usianya yang senja, nenek penjual jajanan pasar keliling itu masih harus berjalan kaki berkilometer supaya dagangannya laku terjual.

Baca juga: Kisah Mbah Khotimah, Uang dan Dagangan Dibawa Kabur Penipu, Terpaksa Pulang Berjalan Kaki

Namun, saat itu nasib malang harus menimpa dirinya.

Mbah Khotimah diturunkan di pinggir jalan oleh orang tak dikenal dan uang beserta dagangannya dibawa lari oleh pelaku.

Peristiwa yang dialami Mbah Khotimah itu pun menyentuh hati Presiden Jokowi.

Hari ini, paket berupa sembako dan uang tunai diberikan Jokowi melalui asisten ajudannya tersebut.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com