Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kangen ke Bioskop, Warga Semarang Bisa Nikmati Drive in Cinema di Area Parkir

Kompas.com - 16/08/2020, 09:22 WIB
Riska Farasonalia,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Selama pandemi Covid-19 merebak, sejumlah bioskop di Kota Semarang, Jawa Tengah, berhenti memutar film-film favorit yang ditunggu oleh para penggemarnya.

Hal ini dilakukan demi mentaati peraturan pembatasan kegiatan masyarakat (PKM) demi mencegah penyebaran Covid-19.

Namun, ada cara unik untuk mengobati kerinduan warga Semarang saat ingin menonton film bersama keluarga, saudara, teman maupun kekasih.

Baca juga: Nonton Bioskop dari Mobil di Drive-In Senja, Mulai dari Rp 200.00-an

Ada pemutaran film dengan konsep drive in cinema di Marina Convention Center (MCC) mulai 14 hingga 30 Agustus mendatang.

Penyelenggara Acara, Paulus Budi Santoso mengatakan pemutaran film dengan konsep cinema drive in atau Cinedrive ini digelar di Semarang sebagai pilihan wisata atau hiburan yang aman di kala pandemi.

"Konsep ini konsepnya sebenarnya mirip seperti menonton layar tancap dari dalam mobil. Ini pertama kali di Jawa Tengah dan nomor dua di Indonesia. Sebelumnya kita menggelar di Jakarta. Karena selama pandemi bioskop belum dibuka menjadi salah satu pilihan hiburan untuk masyarakat Semarang," kata Paulus, Owner Topeng The Event ini, Minggu (16/8/2020).

Menurutnya, alasan pemilihan area parkir di MCC karena daya tampung kendaraan roda empat sangat luas yakni memiliki kapasitas 150 mobil dengan jarak yang sudah diatur.

Baca juga: Tampil di Konser Drive-In, Armand Maulana: Ini Akan Jadi Patokan di Indonesia

Selain itu, lokasinya juga sangat dekat dengan Pantai Marina sehingga pengunjung dapat menikmati suasana sore hingga matahari tenggelam.

"Momen ini cocok sekali sebagai pengisi waktu luang bersama keluarga, para sahabat atau pasangan. Serta tidak ketinggalan, protokol pemeriksaan tiap pengunjung atau penonton yang datang, sehingga penonton bisa menikmati tanpa khawatir," ucapnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com