Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Ditelantarkan, Ibu Hamil yang Hendak Bersalin Meninggal di RSUD Bulukumba

Kompas.com - 12/08/2020, 17:15 WIB
Kontributor Bulukumba, Nurwahidah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BULUKUMBA, KOMPAS.com- Andi Rasti, warga Kelurahan Ela-Ela, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, meninggal dunia bersama bayinya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba, Jumat (7/8/2020).

Andi Haris Ishak, ayah Rasti, mengatakan selama berada di ruang bersalin rumah sakit anaknya tidak mendapat penanganan dokter. Padahal, Rasti sudah mengeluh kesakitan.

Keluarga yang mendampingi Rasti di rumah sakit sejak Kamis (6/8/2020) malam sudah menanyakan keberadaan dokter yang bertugas.  Namun, pertanyaan dari keluarga Rasti tidak direspons.

"Saat itu hanya ada bidan dan perawat. Mereka pun tidak bisa melakukan tindakan. Bahkan mereka tidak mendampingi Rasti sampai pagi," kata Ishak, saat dikonfirmasi, Kompas.com, Rabu (12/8/2020).

Baca juga: Pelaku yang Begal Ibu Hamil di Palembang Ternyata Sudah 5 Kali Beraksi

Menurut Ishak, anaknya dibawa ke RSUD Bulukumba atas rujukan dari klinik karena harus menjalani operasi caesar.

Namun, di rumah sakit Rasti malah diinduksi atau diberikan obat perangsang untuk kelahiran dan persalinan.

Setelah semalaman tidak mendapat penanganan, disebut Ishak, dokter baru datang pada Jumat (7/8/2020) pagi, sekitar 09.30 Wita. Hanya saja, tidak ada tindakan yang diambil dokter terhadap Rasti.

Sekitar 10.15 Wita, Rasti dinyatakan meninggal dunia, tapi janinnya masih hidup.

Baca juga: Pasien Covid-19 Curhat ke Bupati Ditelantarkan, Gugus Tugas: Tak Sesuai Fakta

Karena tidak ada tindakan yang diambil dokter untuk menyelamatkan, Ishak menyebut, janin dalam kandungan Rasti ikut meninggal.

Kecewa dengan RSUD Bulukumba yang dianggap menelantarkan anaknya, Ishak berencana melapor kejadian itu ke polisi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com