Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

270 Warga Batam Sembuh dari Virus Corona

Kompas.com - 12/08/2020, 11:17 WIB
Hadi Maulana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Batam Kepulauan Riau mencatat, saat ini sudah 270 warga Batam sembuh dari virus corona atau Covid-19.

Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Batam yang juga Wali Kota Batam Muhammad Rudi merilis ada tambahan 5 orang yang sembuh, Rabu (12/8/2020).

“Alhamdulillah, saat ini sudah 270 warga Batam sembuh dari corona dari yang sebelumnya ada 360 warga Batam yang terkonfirmasi corona,” kata Rudi melalui keterangan tertulis, Rabu.

Baca juga: Bupati dan Sekda Agam Jadi Tersangka Kasus Ujaran Kebencian

Adapun 5 orang yang sembuh yakni tiga ibu rumah tangga, seorang karyawan swasta dan seorang karyawan hotel.

"Perkembangan kasus Covid -19 di Kota Batam menuju tren positif, seiring bertambahnya pasien sembuh yang merupakan warga Kota Batam, yakni pasien 285 Batam, 291, 299, 300 dan pasien 302 Batam," kata Rudi.

Baca juga: Sekwan DPRD Batam Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Anggaran Konsumsi

Pasien 285 Batam yang dinyatakan sembuh yaitu perempuan berusia 48 tahun yang pertama kali dinyatakan positif Covid-19 pada 27 Juli 2020. Selama ini pasien dirawat di RS Khusus Infeksi Covid-19 Pulau Galang.

Kemudian pasien 291 Batam yang merupakan wiraswasta berusia 56 tahun yang positif terinfeksi virus corona sejak 28 Juli 2020. Pasien selama ini dirawat di RS Awal Bros.

Pasien 299 Batam merupakan perempuan berusia 46 tahun yang positif Covid-19 sejak 28 Juli 2020. Pasien dirawat di RSKI Pulau Galang.

Baca juga: Menengok Bekas Tambang di Bangka yang Disulap Jadi Lokasi Agrowisata

Kemudian pasien 300 Batam yang dirawat di RSKI Covid-19 Pulau Galang.

Sementara itu, pasien 302 Batam adalah seorang karyawan hotel yang dinyatakan positif Covid-19 sejak 29 Juli 2020. Pasien dirawat di RSKI Covid-19 Galang.

"Berdasarkan catatan penanganan perawatan dan hasil laboratorium swab yang disampaikan oleh BTKLPP Batam tersebut, maka oleh tim medis yang menanganinya dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan diperbolehkan pulang dari rumah sakit," kata Rudi.

Semua pasien dinyatakan sehat dan stabil, serta dalam persiapan kembali ke tempat tinggal guna melaksanakan karantina mandiri selama 14 hari.

Sementara itu, hingga Rabu pagi, tercatat 368 kasus positif Covid-19 di Batam.

Sebanyak 270 orang di antaranya sembuh, 22 orang meninggal dan 76 orang lain masih dirawat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com