Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/08/2020, 16:48 WIB
Himawan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Polisi memastikan penyebab kebakaran kantor Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan di Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, murni karena korsleting listrik. 

Kasubag Humas Polrestabes Makassar Kompol Supriady Idrus mengatakan, kesimpulan ini berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) yang dilakukan Tim Laboratorium Forensik Polri cabang Makassar sebanyak tiga kali.

Korsleting tersebut terjadi di ruang Kasubag Keuangan Dinkes Sulsel. Api yang membesar menjalar hingga ke sejumlah ruangan lainnya di lantai 2.

"Ada arus pendek di ruang tengah lantai dua, lokasi api pertama ruang bagian keuangan Dinkes Sulsel, tepatnya di sekitar jendela," kata Supriady saat diwawancara di Mapolrestabes Makassar, Senin (10/8/2020).

Baca juga: Kantor Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan Terbakar, Ruangan Kadis Ikut Hangus

Supriady menambahkan, dari hasil uji laboratorium forensik di lokasi awal mula api, tidak ditemukan adanya abu dan sisa material dari bahan yang mengandung hidrokarbon.

Polisi hanya menemukan barang bukti berupa rel sakelar yang lubangnya korslet, pelat besi hingga dua buah komputer bekas yang terbakar.

"Kalau unsur kesengajaan belum bisa dipastikan. Namun penyelidikan tetap berjalan. Hasil labfor itu juga jadi bahan tambahan untuk penyelidikan," imbuh pria yang akrab disapa Edhy itu.

Sejak setelah kebakaran yang terjadi dua hari berturut-turut itu, polisi telah memeriksa belasan saksi untuk mengetahui dugaan penyebab kebakaran itu.

Namun, penyidik belum memeriksa Kadis Kesehatan Sulsel, Ichsan Mustari.

"12 orang yang diperiksa mulai dari kepala bagian keuangan, staf-staf dari beberapa ruangan yang terbakar juga sekuriti dan cleaning service saksi yang pertama kali melihat," ucap Supriady.

Baca juga: Kebakaran Lahan di Ogan Ilir Kian Meluas, Drone Dikerahkan Awasi Pelaku Pembakaran

Sebelumnya diberitakan Kantor Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan mengalami kebakaran hebat pada Kamis (30/7/2020) pagi.

Api melalap sebagian gedung yang terletak di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar.

Kepala Bidang Operasional Dinas Damkar Makassar Hasanuddin mengatakan, dari laporan yang diterima, kebakaran tersebut diduga terjadi pada 05.30 Wita.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Regional
Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Regional
Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Regional
Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Regional
Pelopor Smart City, Aplikasi Milik Pemkot Tangerang Telah Direplikasi 47 Daerah di Indonesia

Pelopor Smart City, Aplikasi Milik Pemkot Tangerang Telah Direplikasi 47 Daerah di Indonesia

Regional
Turunkan Stunting di Jembrana, Bupati Tamba Fokus Bantu 147 Keluarga Kurang Mampu

Turunkan Stunting di Jembrana, Bupati Tamba Fokus Bantu 147 Keluarga Kurang Mampu

Regional
Implementasi Program BAAS, Bupati Tamba Bagikan Bahan Makanan Sehat untuk Anak Stunting

Implementasi Program BAAS, Bupati Tamba Bagikan Bahan Makanan Sehat untuk Anak Stunting

Regional
Fokus Pembangunan Kalteng pada 2024, dari Infrastruktur, Pendidikan, hingga Perekonomian

Fokus Pembangunan Kalteng pada 2024, dari Infrastruktur, Pendidikan, hingga Perekonomian

Regional
Sekdaprov Kalteng Paparkan Berbagai Inovasi dan Strategi KIP Kalteng, dari Portal PPID hingga Satu Data

Sekdaprov Kalteng Paparkan Berbagai Inovasi dan Strategi KIP Kalteng, dari Portal PPID hingga Satu Data

Regional
Pabrik Biomassa Segera Berdiri di Blora, Target Produksi hingga 180.000 Ton Per Tahun

Pabrik Biomassa Segera Berdiri di Blora, Target Produksi hingga 180.000 Ton Per Tahun

Regional
Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor

Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor

Regional
Komitmen Jaga Kelestarian Satwa Burung, Mas Dhito: Kami Terbuka dengan Masukan dari Masyarakat

Komitmen Jaga Kelestarian Satwa Burung, Mas Dhito: Kami Terbuka dengan Masukan dari Masyarakat

Regional
Soal Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono, Pemkab Kediri: Tinggal 2 Persen

Soal Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono, Pemkab Kediri: Tinggal 2 Persen

Regional
Turunkan Angka Stunting di Sumut, Pj Gubernur Hassanudin Lakukan 2 Langkah Ini

Turunkan Angka Stunting di Sumut, Pj Gubernur Hassanudin Lakukan 2 Langkah Ini

Regional
Hadiri Pelantikan Ketua KONI Kalteng, Gubernur Sugianto Harap Prestasi PON Meningkat

Hadiri Pelantikan Ketua KONI Kalteng, Gubernur Sugianto Harap Prestasi PON Meningkat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com