Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] "Kacung WHO" dan Pengakuan Jerinx | Rp 1 Miliar untuk Lawan Gibran-Teguh

Kompas.com - 07/08/2020, 06:12 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Berita tentang pengakuan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Solo soal penawaran uang lebih kurang Rp 1 miliar menjadi sorotan.

Pasalnya, PSI mengaku uang tersebut ditawarkan untuk mengalihkan dukungan ke lawan pasangan Gibran-Teguh di Pilkada 2020 Kota Solo. PSI menyebut dua nama yang diusung oleh koalisi baru di Pilkada Solo.

Sementara itu, kasus unggahan Jerinx soal "Kacung WHO" terus menjadi sorotan pembaca. Jerinx menjelaskan, unggahan itu adalah murni kritik. 

Berikut ini berita populer nusantara secara lengkap:

1. Uang Rp 1 miliar untuk jegal Gibran-Teguh

Dewan Penasihat DPD PSI Kota Surakarta yang juga Koordinator Forum Muda Visioner, Antonius Yogo Prabowo.KOMPAS.com/LABIB ZAMANI Dewan Penasihat DPD PSI Kota Surakarta yang juga Koordinator Forum Muda Visioner, Antonius Yogo Prabowo.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Solo Antonius Yogo Prabowo menjelaskan, uang tersebut berasal dari partai yang tak memiliki kursi di DPRD Kota Solo.

"Jadi kemarin ada tawaran ke PSI supaya masuk ke gerbong supaya bisa diajak berkoalisi meloloskan Pak Purnomo (Achmad Purnomo)-Anung (Anung Indro Susanto) itu tawaran pasangannya," kata Yogo, panggilan akrabnya.
Parpol itu, menurut Yogo, meminta untuk meloloskan pasangan Purnomo-Anung.

Baca berita selengkapnya: PSI Ditawari Rp 1 Miliar untuk Usung Penantang Gibran di Pilkada Solo 2020

2. Cerita pria nikahi 2 wanita dalam 6 hari

I Made Sukartayasa (39) menikahi dua wanita sekaligus.Istimewa I Made Sukartayasa (39) menikahi dua wanita sekaligus.

I Made Sukartayasa (39), pria asal Desa Bontihing, Kubutambahan, Buleleng, Bali, mempunyai cerita unik sebelum menikahi dua wanita sekaligus.

Kedua wanita tersebut, Luh Kariati dan Komang Tri Parwati, sempat dipacari diam-diam secara bersamaan.

Bukannya berujung pertengkaran, mereka menikah bersama dan hidup bersama secara harmonis.

"Awalnya pacaran, tapi sembunyi-sembunyi pacarannya. Keduanya dipacarin sekaligus selama dua tahun," kata Sukartayasa, saat dihubungi, Rabu (5/8/2020).

Baca berita selengkapnya: Sebelum Nikahi 2 Wanita dalam 6 Hari, Sukartayasa Pertemukan Kedua Kekasihnya

3. Pengakuan Jerinx usai dilaporkan ke polisi

I Gede Ari Astina atau Jerinx SID memenuhi panggilan Polda Bali terkait laporan ujaran kebencian dan pencemaran nama baik, Kamis (6/8/2020).KOMPAS.com/IMAM ROSIDIN I Gede Ari Astina atau Jerinx SID memenuhi panggilan Polda Bali terkait laporan ujaran kebencian dan pencemaran nama baik, Kamis (6/8/2020).

Jerinx memenuhi panggilan Polda Bali. Saat itu, Jerinx datang didampingi pengacaranya, Wayan Gendo Suardana.

Dalam kesempatan itu, Jerinx menyebut, tidak ada yang salah dalam unggahannya di akun instagramnya tersbut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com