Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semangat Idul Adha dan Kebersamaan yang Mahal...

Kompas.com - 03/08/2020, 09:19 WIB
Eris Eka Jaya,
Farid Assifa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - "Kebersamaannya ini yang mahal." Begitu kata salah satu warga di sela-sela pemotongan hewan kurban hari raya Idul Adha.

Jumat, 31 Juli 2020 atau 1441 Hijriah, umat Islam merayakan momen hari raya Idul Adha atau disebut juga dengan hari raya kurban.

Banyak makna yang tersirat dari peristiwa Idul Adha, seperti pengorbanan, keikhlasan, juga ada silaturahim dan kerja sama.

Hal itu pula yang coba untuk dirasakan dan diterapkan oleh warga Hegar Asri Residence, Baleendah, Kabupaten Bandung, yang melaksanakan pemotongan dan penyaluran hewan kurban pada Sabtu (1/8/2020).

Jauh sebelum hari H, panitia kurban telah mempersiapkan segala sesuatunya, mulai dari mengingatkan soal protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19, menyiapkan hewan kurban, petugas penyembelih, tenda, dan sebagainya.

Baca juga: Dari AC Milan untuk Fans: Selamat Merayakan Idul Adha!

Sinergi kerja sama antara ke-RT-an, pengurus DKM, panitia, dan warga, dengan perencanaan dan persiapan yang matang, membuat teknis pekerjaan pemotongan hewan kurban menjadi lebih efektif dan terarah.

Pagi hari, sekitar pukul 06.00 WIB, panitia kurban sarapan bersama, ngopi, ngeteh, sebelum memasuki acara pokok, yakni memotong, lalu menyalurkan hewan kurban kepada warga yang berhak dan membutuhkan.

Jelang pukul 07.00, proses penyembelihan dan pemotongan pun dimulai di halaman sekitar Masjid Daar Tazkia Hegar Asri Residence. Terlihat ada dua ekor sapi dan tiga ekor domba yang menjadi kurban pada Idul Adha tahun ini.

Sapi berjenis simental menjadi hewan kurban pertama yang dipotong. Panitia, petugas penyembelih, pun bekerja sama, ada yang memegang kaki, bagian badan, dan kepala. Hingga akhirnya, sapi pertama pun berhasil disembelih.

Hal yang lebih kurang sama berlanjut terhadap hewan kurban lainnya. Usai proses tersebut, panitia pun melakukan pengulitan, pemotongan, dan pencacahan pada hewan yang telah disembelih itu. Semuanya terlihat guyub, saling bantu, bekerja sama.

Baca juga: Ucapan Selamat Idul Adha dari Juara Liga Inggris Liverpool

Warga Hegar Asri Residence, Baleendah, Bandung, saat bekerja sama dalam melaksanakan pemotongan hewan kurban Idul Adha 1441 Hijriah pada Sabtu 1 Agustus 2020.KOMPAS.com/Eris Eka Jaya Warga Hegar Asri Residence, Baleendah, Bandung, saat bekerja sama dalam melaksanakan pemotongan hewan kurban Idul Adha 1441 Hijriah pada Sabtu 1 Agustus 2020.

Agar tak bosan atau jenuh, panitia pun menyiapkan konsumsi, baik berupa kopi, buah pisang, dan makan siang. Tak lupa, juga ada iringan lagu agar suasana lebih hidup. Terdengar lantunan lagu dari mendiang Didi Kempot, "Ambyar", ada pula lagu khas Sunda hingga Minang. Begitulah, semangat dan rukun...

"Kurban tahun ini ada lima ekor, yakni dua ekor sapi dan tiga ekor domba," kata Ketua Panitia Kurban, Gun Gun Gumilar, di sela-sela kesibukannya memantau jalannya pemotongan hewan kurban.

"Pertama, terima kasih untuk warga yang telah memercayakan menitipkan hewan kurban kepada kami. Selanjutnya, apresiasi saya untuk panitia dan warga Hegar Asri yang telah membantu, bekerja sama, dalam pemotongan hewan kurban," tuturnya.

"Terima kasih juga kepada ibu-ibu yang telah menyiapkan konsumsi makanan bagi panitia," ucap Gun Gun.

Memang, dalam acara ini, bukan hanya bapak-bapak yang terlibat. Ada juga peran ibu-ibu yang menyiapkan konsumsi makan siang di rumah sekitar dekat area pemotongan kurban.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com