Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Polisi di Lamongan Jualan Telur di Pinggir Jalan hingga Dapat Penghargaan dari Mabes Polri

Kompas.com - 23/07/2020, 17:30 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Sosok penjual telur ayam jawa sekaligus anggota Polres Lamongan, Jawa Timur, Aipda Purnomo dianggap menginspirasi.

Dari telur jawa yang dia jual, Aipda Purnomo mengajak pembelinya untuk bersedekah.

Seluruh hasil penjualan telur itu disedekahkan untuk membantu masyarakat tidak mampu, mulai dari bedah rumah hingga membangun fasilitas MCK di perkampungan.

Baca juga: Gara-gara Telur, Aipda Purnomo Dapat Penghargaan dan Umrah Gratis dari Polri

Jualan saat tak berdinas

Ilustrasi telur ayam. SHUTTERSTOCK/Shulevskyy Volodymyr Ilustrasi telur ayam.
Purnomo mengaku melakukan kegiatan tersebut saat tidak berdinas.

Tak sendirian, dia bersama rekan-rekannya yang tergabung dalam Yayasan Berkas Bersinar.

Mereka berjualan menggunakan mobil pribadi Purnomo di pinggir jalan di depan Pos Polisi Pasar Babat.

Purnomo membeli telur dari Sidoarjo dengan harga Rp 1.500 dan dijual dengan harga Rp 1.700.

Selisih harga Rp 200 itu tidak digunakan untuk mencari untung melainkan untuk bersedekah.

"Siapa pun yang membeli telur ayam kampung kami seharga Rp 1.700, secara otomatis langsung ikut bersedekah Rp 200," ujar Purnomo kepada Surya.co.id, Rabu (22/7/2020).

Baca juga: Ubah Teks Pancasila Lalu Upload di Medsos, Warga Bitung Diamankan Polisi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com