Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yayan Tewas Digigit Kobra di Tumpukan Rumput, Sempat Kibaskan Ular yang Menempel Gigit Jarinya

Kompas.com - 22/07/2020, 08:30 WIB
Pythag Kurniati

Editor

Membengkak

Mengetahui ular menggigit tubuhnya, Yayan berupaya melepas dengan mengibas-kibaskan tangannya.

Ular itu akhirnya terlepas dari jarinya.

Namun, sesaat setelah itu, jari tengah Yayan bengkak.

"Korban lalu pulang ke rumah, jarinya terlihat bengkak. Saya tanya kenapa katanya digigit ular kobra. Ukurannya sebesar jempol kaki saya ini," kata Jujun.

Baca juga: Usai Digigit Kobra, Pria Ini Malah Cari Lagi Ular Itu hingga Korban Tewas di RS

Meninggal

IlustrasiTHINKSTOCK Ilustrasi

Yayan sempat berupaya mencari kembali ular yang menggigitnya.

Ia juga memasang karet di jarinya, berharap bisa ular tak menyebar.

"Saat mau balik lagi ke sawah itu badannya tiba-tiba limbung mau jatuh. Katanya pusing. Lalu kita bawa ke rumah sakit," tutur dia.

Yayan sempat mendapatkan tindakan medis di RSUD Sayang Cianjur.

Namun nyawanya tak tertolong. Ia meninggal dunia.

Sumber: Kompas.com (Kontributor Cianjur, Firman Taufiqurrahman | Editor: Abba Gabrilin)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com