Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak dan Istri Wakil Bupati OKU Selatan Dites Swab, Ini Hasilnya

Kompas.com - 17/07/2020, 16:01 WIB
Aji YK Putra,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

OKU SELATAN, KOMPAS.com - Anak dan istri Wakil Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan Sholiehin Abuasir menjalani pemeriksaan swab.

Hal itu dilakukan setelah Sholiehin dinyatakan positif terjangkit virus corona atau Covid-19.

Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten OKU Selatan menyatakan anak dan istri Sholiehin negatif Covid-19 berdasarkan tes swab.

Baca juga: Kasus Pengunduran Diri 64 Kepala Sekolah SMP Diadukan ke KPK

Kabar itu disampaikan langsung oleh Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 OKU Selatan Marlis Abadi melalui pesan singkat, Jumat (17/7/2020).

Marlis menjelaskan, mereka sebelumnya langsung melakukan tracing terhadap orang terdekat Sholiehin.

"Untuk Wakil Bupati, saat ini kondisinya sehat dan menjalani isolasi di rumah sakit di Palembang. Hasil swab anak dan istrinya negatif," kata Marlis.

Baca juga: Kasus Penusukan Kapolsek, 10 Ibu-ibu Termasuk Jadi Tersangka

Marlis mengatakan, tim Gugus Tugas akan terus melakukan tracing terhadap orang terdekat Sholiehin selama dua pekan terakhir.

Saat ini, orang yang sempat kontak erat dengan Sholiehin telah diminta untuk menjalani isolasi mandiri.

"Termasuk sopir dan ajudan Beliau juga sudah kita minta isolasi mandiri dulu," ujar dia.

Sholiehin sebelumnya sempat melakukan perjalanan ke Palembang bersama keluarganya.

Setelah itu, Sholiehin membatalkan rencana ke Jakarta.

Saat itu, ia merasa kurang sehat sampai akhirnya memeriksakan diri dan menjalani pemeriksaan swab.

Hasilnya, orang nomor dua di wilayah yang termasuk zona hijau itu dinyatakan positif Covid-19.

"Sejauh ini kasus di OKU Selatan tercatat ada tiga orang yang terpapar. Satu sembuh, satu meninggal dan satu masih dalam perawatan," kata Marlis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com