Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Petugas Medis di Bandung Positif Covid-19, Tracing hingga ke Sumedang

Kompas.com - 10/07/2020, 15:51 WIB
Aam Aminullah,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Dua petugas medis di pusat isolasi mandiri di Kota Bandung, Jawa Barat, dinyatakan positif terjangkit virus corona atau Covid-19.

Kedua petugas medis berjenis kelamin laki-laki tersebut merupakan warga asal Kecamatan Cisitu, dan Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang Dadang Sulaeman mengatakan, 2 pasien ini sebelumnya bertugas merawat pasien positif Covid-19 di pusat isolasi mandiri di Kota Bandung.

Baca juga: Mencuri Bawang untuk Bayar Rapid Test

Dadang menuturkan, dia menerima informasi tersebut dari jaringan Dinas Kesehatan se-Indonesia di Jawa Barat.

"Setelah menerima kontak itu, hari ini kami lakukan pelacakan, karena pasien positif yang bekerja sebagai petugas medis di tempat isolasi mandiri itu warga Sumedang," ujar Dadang kepada Kompas.com di Sumedang Kota, Jumat (10/7/2020).

Dadang menyebutkan, berdasarkan hasil pelacakan, dua pasien ini sempat berkunjung ke rumah keluarganya di Cisitu dan Cimanggung.

Baca juga: Terkait Klaster Secapa AD, Ridwan Kamil: Warga Tidak Boleh Menolak Diperiksa

Dari pelacakan tersebut kemudian didapatkan 8 orang yang kontak erat dengan pasien di Kecamatan Cisitu.

Kemudian ada 6 orang kontak erat di Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang.

"Hari ini mereka semua kami tes swab," tutur Dadang.

Dadang mengatakan, 2 pasien positif asal Kecamatan Cisitu dan Cimanggung ini masuk data kasus Covid-19 di Kota Bandung.

Dinas Kesehatan Sumedang hanya memastikan agar seluruh kontak erat yang merupakan keluarga dan kerabat pasien positif di Sumedang langsung ditangani.

Hal itu dilakukan supaya penanganan penyebaran virus corona dari kedua pasien tersebut bisa cepat ditanggulangi.

"Kami tidak melakukan isolasi satu kampung di Sumedang ini. Tapi, 14 orang kontak erat berikut keluarganya yang di Sumedang wajib melakukan isolasi mandiri sampai hasil swab tes keluar nanti," kata Dadang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com