Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur Banten Sebut SMA dan SMK Mulai Masuk pada Desember 2020

Kompas.com - 06/07/2020, 14:22 WIB
Abba Gabrillin

Editor

SERANG, KOMPAS.com - Gubernur Banten Wahidin Halim menegaskan bahwa murid pada tingkat sekolah menengah atas (SMA) atau SMK dan SKh akan kembali beraktivitas di sekolah pada Desember 2020 mendatang.

Keputusan tersebut setelah mempertimbangkan penambahan kasus virus corona atau Covid-19 yang masih terus bertambah di Banten.

Baca juga: Mengenal Keunikan Kerupuk Gurilem, Tiga Rasa yang Menggoyang Lidah

Meski saat ini penambahan kasusnya cenderung menurun, keputusan tersebut tetap diambil.

"Kalau kita melihat perkembangannya sekarang, Desember ya bisa dimulai normal," ujar Wahidin Halim kepada Kompas.com di Pendopo Gubernur Banten, Senin (6/7/2020).

Pada awal tahun ajaran baru yang akan dimulai 13 Juli 2020, proses belajar akan tetap dilakukan dari rumah secara daring atau online.

Sebab, proses belajar mengajar tatap muka dikhawatirkan menimbulkan lonjakan kasus.

Baca juga: Aplikasi Ini Bantu Orangtua Pastikan Keberadaan dan Aktivitas Anaknya

"Saya belum mau, khawatir kalau kita buka terjadi kelonggaran, terjadi pelanggaran apalagi sekolah itu berbahaya kan harus sampai titik aman," kata Wahidin.

Nantinya, pembukaan sekolah SMA/SMK/SKh tidak akan secara bertahap, melainkan serentak sampai tidak ada lagi penambahan kasus Covid-19.

Terkait subsidi untuk biaya pulsa internet, Wahidin mengaku sudah menganggarkan melalui Bantuan Operasional Daerah (Bosda) untuk siswa senilai Rp 5,5 juta per tahun.

Baca juga: Takut Ditagih Utang, Berpura-pura Dirampok hingga Tusuk Dada Sendiri

"Melalui Bosda juga kita bantu juga kan, ada pulsa yang kita subsidi. Per tahun per siswa Rp5,5 juta dibagi saja 12 bulan," kata dia.

Saat ini, kendala yang dihadapi murid, terutama di daerah terpencil adalah sulitnya mendapat sinyal internet.

Untuk itu, Dinas Pendidikan Banten sudah melakukan langkah-langkah antisipasi agar siswa dapat belajar.

"Fasilitasnya kaya handphone, sekarang mereka sudah pada punya. Sekarang bukan buat belajar malah buat pacaran," kata Wahidin.

Kontributor Banten, Rasyid Ridho

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com