Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Skripsi Dibuang di Halaman Kampus, Rektor Unilak Minta Maaf, Kepala Perpus Dipecat

Kompas.com - 06/07/2020, 05:29 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Rektor Univerisitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru, Riau, Dr Junaidi meminta maaf atas insiden bundelan skripsi yang dibuang dan berserakan tak terawat di halaman kampus.

Dirinya juga telah memberi sanksi Kepala Perpustakaan terkait insiden tersebut.

"Kemudian, sebagai bentuk tanggung jawab dari kelalaian tersebut, Kepala Pustaka Unilak telah diberhentikan dan diambil alih langsung oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik," kata Junaidi dalam klarifikasi secara tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu (4/7/2020).

Baca juga: Video Skripsi Unilak Pekanbaru Dibuang Beredar di Medsos, Kepala Perpustakaan Dicopot

Junaidi lalu menjelaskan, skripsi-skripsi tersebut hendak dipindahkan ke tempat yang lebih layak.

Kondisi skripi tersebut juga telah rusak dan merupakan skripsi lama.

Selain itu, saat ini Unilak tengah merintis program tempat penyimpanan karya ilmiah seperti skripsi dalam bentuk digital.

"Unilak beberapa tahun ini telah melakukan program digitalisasi karya karya ilmiah dari dosen dan mahasiswa," sebut Junaidi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com