BANDUNG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan menyampaikan duka cita atas wafatnya salah satu pendiri yang juga mantan Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hilmi Aminuddin.
Bagi Emil, sapaan akrabnya, ustaz Hilmi merupakan tokoh yang banyak memberinya nasihat.
"Saya masih ingat beberapa kesempatan waktu dulu beliau banyak memberikan banyak nasihat-nasihat saat perjumpaan pribadi. Nasihatnya terus menjadi bekal dalam kehidupan saya," kata Emil lewat pesan singkat, Selasa (30/6/2020).
Baca juga: Pendiri dan Mantan Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin Meninggal Dunia
Ia pun mendoakan agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah.
Ia pun turut mengucapkan bela sungkawa kepada keluarga besar PKS yang telah kehilangan sosok penting dan guru.
"Saya atas nama pribadi dan pemerintah provinsi Jawa Barat turut berduka cita atas berpulangnya ustaz Hilmi Aminuddin yang berpulang semoga diterima iman Islamnya dan ditempatkan di tempat terbaik di sisi-Nya. Dan tentunya saya doakan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan juga dan kepada keluarga besar PKS saya menghaturkan bela sungkawa," ungkapnya.
Seperti diberitakan, Himi Aminuddin meninggal dunia pada hari ini, Selasa (30/6/2020) pukul 14.24 WIB di ruangan Berlian Timur Rumah Sakit Santosa Central, Jalan Gardujati, Kota Bandung.
Baca juga: Hilmi Aminuddin, dari Gerakan Dakwah hingga Inisiasi Pendirian PKS
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.