KOMPAS.com - Sebuah video yang memperlihatkan sekelompok orang dengan menggunakan kendaraan bermotor menghajar petugas parkir di rumah sakit (RS) Al Ihsan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, viral di media sosial.
Video tersebut diunggah akun instagram @adalahkabbandung.
Akibat penganiayaan itu, jari petugas parkir RS Al Ihsan itu putus setelah terkena senjata tajam.
Baca juga: Anak Laporkan Ibu Kandung ke Polisi, Kasat Reskrim: Saya Enggak Mau Terima
Setelah kejadian tersebut, polisi melakukan penyelidikan hingga berhasil menangkap dua orang pelaku utama dalam kericuhan itu, yakni AS dan AT.
Bahkan, satu dari dua pelaku ditembak kakinya karena berusaha kabur saat akan ditangkap.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan mengatakan, penganiayaan itu bermula saat beberapa pengendara sepeda motor melewati parkir di RS Ihsan Baleendah.
Baca juga: Fakta Ibu Ajak Anaknya Berhubungan Intim, Berawal dari Laporan Warga hingga Digerebek Polisi
Dari tiga kendaraan roda dua itu, hanya satu yang bawa tiket masuk. Sementara dua kendaraan lainnya ikut lewat portal.
Namun, saat kendaraan ketiga hendak lewat, tiba-tiba portal turun sehingga membuat penumpang kendaraan itu terjatuh.
"Ini memicu perbuatan (pasal) 170 tentang pengeroyokan kepada penjaga ini," kata Hendra di Mapolresta Bandung, Senin (29/6/2020).
Baca juga: Fakta Anak Laporkan Ibu Kandung ke Polisi, Berawal dari Masalah Motor, Ditolak Kasat Reskrim
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.