Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir di 5 Kabupaten di Bengkulu, Air Masuk Rumah dan Mobil Ikut Ambles

Kompas.com - 24/06/2020, 10:03 WIB
Firmansyah,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.com - Hujan deras mengguyur Provinsi Bengkulu Selasa (23/6/2020) akibat 5 kabupaten di daerah itu mengalami bencana banjir, pohon tumbang dan longsor.

Di Kabupaten Bengkulu Tengah, Desa Punjung, Kecamatan Merigi Sakti, Kabupaten Bengkulu Tengah, air meluap setinggi dua meter dan menyebabkan empat rumah warga tergenang air setinggi satu meter.

Belasan jiwa harus dievakuasi. Banjir terjadi akibat meluapnya aliran Sungau Durian.

Baca juga: Banjir dan Longsor Landa Tegalbuleud Sukabumi

Kepala Desa Punjung, Mahyudin, menyatakan, sepanjang malam, pihaknya dan warga berjaga-jaga mengantisipasi banjir lebih tinggi dan ancaman longsor akibat curah hujan yang terus tinggi.

"Air sungai meluap akibatkan sejumlah rumah warga terendam banjir," sebutnya.

Banjir juga terjadi di Kabupaten Rejang Lebong, Pasar Tengah, air meluap begitu deras setinggi 20 sentimeter masuk ke sejumlah perumahan warga.

Tidak ada korban dalam peristiwa ini. Terdapat puluhan rumah warga terdampak meluapnya air.

Di Kabupaten Kepahiang, tepatnya jalan lintas Bengkulu-Kepahiang, pohon tumbang mengakibatkan satu unit mobil rusak berat.

Sempat terjadi kemacetan panjang di kawasan tersebut.

Petugas Polres Kepahiang dibantu sejumlah instansi lain seperti BPBD berhasil mengevakuasi mobil dan pohon tumbang, sehingga jalur lalu lintas lancar kembali.

Di Kabupaten Seluma terdapat jalan ambles tepatnya di Kelurahan Sembayat, satu unit mobil sempat masuk ke tanah yang ambles tersebut, namun berhasil dievakuasi petugas.

Selain itu, banjir juga terjadi di Seluma, tepatnya di Desa Tanjung Agung, akibat luapan Sungai Ngalam.

Ketinggian banjir mencapai 50 sentimeter. Sekitar 9 jiwa dievakuasi ke kantor desa setempat.

Sejumlah perekonomian warga rusak berat seperti peternakan kolam ikan dan lainnya.

Di Kabupaten Bengkulu Selatan, tanah longsor juga terjadi di jalur lintas penghubung Manna-Tanjung sakti, Provinsi Sumsel.

Baca juga: Diterjang Banjir, 4 Jembatan Penghubung di Maluku Tengah Rusak Parah

 

Petugas menurunkan alat berat dan berhasil membersihkan material di lokasi longsor hingga lalu lintas kembali lancar.

Secara umum tidak ada korban jiwa dalam sejumlah bencana tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com