Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Popularitas Ungguli Purnomo, Gibran: Matur Nuwun Masyarakat Solo

Kompas.com - 24/06/2020, 08:52 WIB
Labib Zamani,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Survei pemetaan politik Pilkada Solo 2020 yang dilakukan oleh Solo Raya Polling menunjukkan popularitas putra sulung Presiden Joko Widodo Gibran Rakabuming Raka mengungguli pesaingnya Achmad Purnomo.

Dalam hasil survei ini Gibran Rakabuming Raka berada di urutan pertama dengan perolehan angka 99 persen.

Sementara bakal calon wali kota yang ditugaskan oleh DPC PDI-P Achmad Purnomo dengan angka 94 persen.

Baca juga: Hasil Survei Solo Raya Polling, Popularitas Gibran dan Purnomo di Atas 90 Persen

Menanggapi survei tersebut, Gibran mengaku berterima kasih kepada masyarakat Solo yang telah memberikan penilaian terhadap dirinya selama ini.

"Matur nuwun sanget (terima kasih banyak) untuk masyarakat Kota Solo yang telah memberikan penilaian dalam survei ini," kata Gibran kepada wartawan di Solo, Jawa Tengah, Selasa (23/6/2020) malam.

Suami Selvi Ananda ini menuturkan, hasil survei tersebut justru menjadi semangat untuk lebih giat dalam membantu warga Solo yang terkena dampak corona.

Baca juga: Jika Rekomendasi PDI-P Jatuh ke Gibran, Purnomo: Tak Ada yang Mengejutkan, karena Anak Presiden

Diberitakan sebelumnya, popularitas bakal calon Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengungguli bakal calon wali kota yang ditugaskan DPC PDI-P, Achmad Purnomo, dalam survei pemetaan politik Pilkada Solo 2020 yang dilakukan oleh Solo Raya Polling.

Dari hasil survei tersebut popularitas putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) 99 persen, sedangkan Purnomo 94 persen.

Kemudian disusul nama bakal calon wakil wali kota Teguh Prakoso 74 persen, Ketua DPRD Solo Budi Prasetyo 39 persen, bakal calon wali kota jalur independen Bagyo Wahyono 26 persen, dan terakhir bakal calon wakil wali kota jalur independen FX Supradjo 20 persen.

"Popularitas Gibran 99 persen dan Purnomo 94 persen sudah sangat matang. Masing-masing di atas 90 persen. Lebih dari yang dibutuhkan oleh seorang kandidat bakal calon kepala daerah, yaitu 80 persen," kata Direktur Solo Raya Polling, Suwardi dalam konferensi pers hasil survei di Solo, Jawa Tengah, Selasa (23/6/2020).

Suwardi mengatakan, survei popularitas ini dilakukan dengan instrumen gambar dengan awalan orang terkenal.

Tujuannya adalah untuk menyamakan persepsi.

Enam instrumen gambar itu antara lain, Gibran, Purnomo, Teguh, Budi, Bagyo dan Supardjo.

"Survei pemetaan politik Pilkada Solo 2020 kita lakukan selama sepekan dimulai pada 14 sampai 20 Juni 2020," kata Suwardi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com