Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menko PMK Minta Kepala Daerah "Berguru" Penanganan Covid-19 kepada Risma

Kompas.com - 17/06/2020, 07:03 WIB
Dheri Agriesta

Editor

 

Saat ini, data itu telah dipegang Risma, termasuk data pelacakan riwayat kontak pasien tersebut.

"Alhamdulillah, sampai hari ini tidak keluar dari data kami, biasanya pertambahan pasien positif itu berasal dari ODP atau PDP yang baru keluar swabnya dan ternyata positif, dan itu sudah kami pantau," jelas Risma.

Risma mengaku sampai saat ini gencar membentuk Kampung Tangguh Wani Jogo Surabaya agar masyarakat berpartisipasi aktif menekan penyebaran Covid-19.

Bahkan, ia telah berkoordinasi dengan Polres Tanjung Perak dan Polrestabes Surabaya untuk membentuk kampung tangguh hingga ke tingkat rukun warga (RW).

Baca juga: Tembus 8.053 Kasus Positif Covid-19 di Jatim, Gugus Tugas: Tidak Masalah Angkanya Tinggi

"Jadi kami juga menciptakan Kampung Tangguh Wani Jogo Suroboyo ini untuk menjaga penyebarannya bisa terhambat di tingkat bawah. Kalau ini maksimal di tingkat bawah, saya yakin bisa menghambat penyebarannya," kata dia.

Kepada Muhadjir, Risma juga menjabarkan protokol kesehatan yang telah diterapkan di berbagai bidang sesuai Perwali Nomor 28 Tahun 2020 tentang Pedoman Tatanan Normal Baru pada kondisi pandemi Covid-19.

Pemkot Surabaya telah menata pasar tradisional, mal, hotel, tempat ibadah, dan transportasi umum.

"Jadi kami ada kampung tangguh, mal tangguh, tempat ibadah tangguh, pasar tangguh, dan berbagai bidang lain. Ini penting supaya warga ikut sadar dan bersama-sama melawan Covid-19 ini," kata Risma.

(Penulis: Kontributor Surabaya Ghinan Salman | Editor: Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com