Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Program Desa Digital Jabar Raih IDC Smart City Asia Pacific Awards 2020

Kompas.com - 09/06/2020, 16:30 WIB
Dendi Ramdhani,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Desa Digital yang digagas Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat mendapat penghargaan bergengsi di tingkat internasional. Desa Digital terpilih sebagai Digital Equity and Accessibility dalam ajang IDC Smart City Asia Pacific Awards 2020. Jabar menjadi satu-satunya daerah di Indonesia yang mendapat penghargaan tersebut.

IDC Smart City Asia Pacific Awards 2020 digelar oleh International Data Corporation (IDC) yang merupakan penyedia global utama intelijen pasar, layanan konsultasi, dan acara untuk teknologi informasi, telekomunikasi, dan pasar teknologi konsumen.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, Desa Digital merupakan program pemberdayaan masyarakat melalui pemanfaatan teknologi digital dan internet dalam pengembangan potensi desa, pemasaran dan percepatan akses serta pelayanan informasi.

Baca juga: Ridwan Kamil Kenalkan Desa Digital di Korea Selatan

Tujuan besarnya, seluruh pelayanan publik di desa akan didigitalisasi, koneksi internet akan dibenahi, command center dibangun, dan masyarakat desa dapat memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan sekaligus mengenalkan produk unggulan di wilayahnya

"Intinya di visi misi Jabar yang baru kota ingin ada ekonomi inklusif yaitu fokus di pedesaan. Tapi pedesaan ini tak akan melompat tanpa revolusi digital. Maka kita menggelar program namanya Desa Digital," kata Emil, sapaan akrabnya, saat ditemui di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa (9/6/2020).

Ia mengatakan, program Desa Digital ini sedikitnya mengubah beberapa poin kehidupan di pedesaan. Yakni, mulai menggeliatnya bisnis jualan daring di desa dan pesantren, mengonversi balai desa menjadi pusat digital, hadirnya layanan Sapa Warga untuk menampung aspirasi, penggunaan internet of things (IoT) seperti program e-fishery, fish finder dan drone pupuk cair.

Baca juga: Pemdaprov Jabar Kikis Ketimpangan Digitalisasi dengan Desa Digital

"Makanya dalam data statistik sudah tak ada lagi desa tertinggal. Itu ada korelasinya. Kita bersaing dengan Australia dan Selandia Baru karena ini Asia Pasifik kan. Harusnya ada penghargaan secara fisik, cuma karena tidak memungkinkan saya tak berangkat," ungkapnya.

Solusi Menekan Arus Urbanisasi

Emil menjelaskan, penghargaan di tengah pandemi Covid-19 ini membawa hikmah besar bahwa Desa Digital punya peluang untuk menekan arus urbanisasi. Dengan hadirnya peluang penghidupan di pedesaan, ia berharap masyarakat desa tak lagi tergiur untuk bekerja di kota.

"Hikmahnya satu, bahwa pasca Covid revolusi digital akan jadi kebutuhan Pemprov. Karena waktu Covid orang desa jarang kena Covid tapi bisnis bisa mendunia. Maka slogan saya buat milenial atau generasi Z tinggal di desa, rezeki kota, bisnis mendunia," tutur Emil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com