Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kawasan Wisata Lombok Barat Tutup, Ratusan Kendaraan hendak Berkunjung Dipaksa Putar Balik

Kompas.com - 31/05/2020, 19:02 WIB
Idham Khalid,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

LOMBOK BARAT, KOMPAS.com - Tradisi masyarakat Lombok dalam "Lebaran Topat" yang biasanya mengunjungi tempat-tempat wisata kini terpaksa terunda akibat virus Covid-19.

Dalam perayaan Lebaran Topat yang Minggu (31/5/2020) ini, ratusan kendaraan bermotor atau mobil yang ingin memasuki tempat wisata dipaksa untuk putar balik.

"Banyak kendaraan sekitar ratusan yang menuju lokasi wisata namun karena adanya pembatasan wilayah kami arahkan putar balik," kata Kasatlantas Polres Lombok Barat, IPTU I Made Sugiartha, Minggu (31/5/2020).

Baca juga: Viral, Emak-emak Buka Paksa Gerbang Tempat Wisata Rancabuaya Garut

Sugiartha mengatakan pada momen Lebaran Topat ini satuan lalu lintas Polres Lombok Barat melakukan pengalihan arus di beberapa titik, dengan sistem check point.

Dalam sistem check point Personil keamanan akan memeriksa setiap kendaraan yang masuk, dengan menanyakan dan memperlihatkan identitas apakah pengendara mempunyai kepentingan atau tidak di tempat tersebut.

"Tapi kalau tidak ada kepentingan kita suruh balik, ini untuk memutus rantai penyebaran Covid-19," kata Sugiartha.

Salah satu lokasi check point yakni di jalan Senggigi, masyarakat yang beralamat di Kecamatan Senggigi, Batulayar dan sekitarnya serta yang bekerja di seputaran Senggigi diperbolehkan masuk.

Dimana diketahui di wilayah pantai Senggigi biasanya dijadikan tempat perayaan Lebaran Topat.

Baca juga: Tempat Wisata dan Makam Ditutup Jelang Perayaan Lebaran Topat di Mataram

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com