MATARAM, KOMPAS.com - Gempa bumi tektonik magnitudo 4,3 mengguncang Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (28/5/2020) pukul 14.23.14 WIB.
Gempa disertai suara gemuruh mengagetkan warga pada Kamis siang.
Pantauan Kompas.com di Kota Mataram, warga yang berada di dalam rumah berlarian ke jalan.
Warga menyelamatkan diri ke luar rumah dan menghindari bangunan, khawatir dengan gempa susulan.
Baca juga: Gempa Magnitudo 4,3 Guncang Lombok, Warga Berhamburan
Suara gemuruh terdengar keras, disertai dengan guncangan gempa.
"Besar sekali suaranya, trauma sama gempa yang dulu," kata Saleh, salah satu warga di Mataram.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, pusat gempa berada pada episenter 8.54 LS,116.04 BT atau 19 km Barat Laut Lombok Barat-NTB dengan kedalaman 10 km.
BMKG menyebutkan, guncangan gempa dirasakan di Lombok Utara, Lombok Barat, Lombok Tengah, Mataram, dengan kekuatan III MMI dan Karangasem II MMI.
"III MMI, getaran gempa dirasakan nyata oleh warga, seakan-akan ada truk lewat," kata Kepala Stasiun Geofisika Mataram Ardhianto Septiadhi saat dikonfirmasi.
Gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami.
"Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar aktif di dasar laut," kata Ardhi.
Baca juga: Buleleng Bali Diguncang Gempa Kedalaman 10 Km, Terasa hingga Denpasar
Ardhi mengimbau semua warga untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.
Hingga berita ini ditulis, belum ada laporan kerusakan bangunan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.