Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Seorang Perawat di Surabaya Meninggal karena Covid-19

Kompas.com - 20/05/2020, 17:00 WIB
Achmad Faizal,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Suhartatik, seorang perawat di Rumah Sakit Umum Daerah dr M Soewandhie meninggal karena Covid-19 pada Rabu (20/5/2020) dini hari.

Suhartatik meninggal saat mendapatkan perawatan di RS Husada Utama, Surabaya.

Wakil Koordinator Hubungan Masyarakat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Surabaya Muhammad Fikser mengatakan, Suhartatik telah bekerja puluhan tahun di RSUD Soewandhie.

Perawat itu telah berstatus aparatur sipil negara (ASN).

"Karena sedang sakit, sejak sebulan terakhir dia tidak bekerja sesuai intruksi Pemkot Surabaya," kata Fikser dalam keterangan tertulis, Rabu (20/5/2020).

Baca juga: Sempat Dilarang Kerja karena Hamil, Perawat yang Meninggal akibat Covid-19 Tetap Ingin Rawat Pasien

Menurut Fikser seluruh petugas medis, perawat atau dokter, yang memiliki penyakit penyerta akan diliburkan. Penyakit penyerta itu seperti hipertensi dan jantung.

Tenaga medis yang sedang hamil dan berusia 58-60 tahun juga diliburkan.

Fikser menambahkan, almarhumah sempat mendapatkan perawatan selama dua hari di RSUD M Soewandhi.

Tapi, karena tak ada alat bantu pernapasan (ventilator) yang tersedia, Suhartatik dirujuk ke RS Husada Utama.

Kebetulan, masih terdapat ruangan dan ventilator yang tersedia di rumah sakit itu.

Suhartatik menghembuskan napas terakhir pada Rabu (20/5/2020) sekitar pukul 02.30 WIB. Ia dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Keputih Surabaya.

 

Sebuah video yang memperlihatkan jenazah perawat RSUD Soewandhie itu dinaikkan ke mobil jenazah viral di media sosial.

Terlihat peti jenazah dibawa beberapa petugas medis berpakaian alat pelindung diri lengkap.

Tenaga medis di RS Husada Utama terlihat melepas kepergian mobil jenazah dari area rumah sakit. Mereka memberikan sikap hormat kepada jenazah Suhartatik.

Baca juga: Jokowi Ucapkan Dukacita atas Meninggalnya Perawat di Surabaya yang Hamil

Dalam satu minggu ini, terdapat dua perawat yang meninggal karena Covid-19 di Kota Surabaya. Seorang perawat Rumah Sakit Royal Surabaya juga meninggal pada Selasa (19/5/2020).

Ari Puspitasari, perawat yang meninggal akibat Covid-19 itu sedang hamil lima bulan itu meninggal di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) dr Ramelan Surabaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com