Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Corona di Maluku: Tambah 12 Kasus Positif, Salah Satunya Bayi 6 Bulan

Kompas.com - 13/05/2020, 18:19 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku mengumumkan tambahan 12 kasus positif virus corona baru atau Covid-19 pada Rabu (13/5/2020).

Sehingga terdapat 62 kasus positif Covid-19 di Maluku.

Tambahan 12 kasus positif baru itu berdasarkan hasil pemeriksaan swab secara polymerase chain reaction (PCR) di Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKL-PP) Klas II Ambon.

Baca juga: Pasien Positif Dimakamkan Tak Sesuai Prosedur Covid-19, Gugus Tugas: Ini Kecolongan

Dari 12 kasus baru itu terdapat bayi berusia 6 bulan berinisial HT. Bayi itu dirawat di Rumah Sakit dr Latumeten Ambon.

“Berdasarkan data dari Gugus Tugas, hari ini terkonfirmasi 12 kasus baru sesuai hasil pemeriksaan swab. Salah satu pasien yakni bayi berusia 6 bulan,” kata anggota Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku, Melky Lohy di Kantor Gubernur Maluku, Rabu (13/5/2020) sore.

Pasien baru itu di antaranya, pasien 51 seorang perempuan berinisial UN (31), pasien 52 merupakan laki-laki berinisial AP (26), pasien 53 bayi perempuan berinisial HT, pasien 54 perempuan berinisial LH (84), pasien 55 laki-laki berinisial HT (36), pasien 56 berinisial T (57), pasien 57 perempuan berinisial EB (55), dan pasien 58 perempuan berinisial SRT (39).

Selanjutnya, pasien 59 perempuan berinisial LK (45), pasien 60 perempuan berinisial RR (28), pasien 61 perempuan berinisial MHN (42), dan pasien 62 perempuan berinisial HI (19).

“Dengan demikian sampai hari ini jumlah keseluruhan kasus terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 62 kasus,” katanya.

Melky tak menjelaskan secara rinci riwayat perjalanan dan kontak 12 pasien itu dalam dua pekan terakhir.

Tapi, ia memastikan seluruh pasien baru tersebut tak memiliki riwayat perjalanan dari luar daerah.

Baca juga: Pemprov Maluku Perpanjang Status PSBR Selama 14 Hari

“Saat ini sudah sangat sulit menentukan hasil tracing mereka ini terpapar dari mana, karena penularan virus ini sendiri sudah melalui transmisi lokal dan antarkomunitas jadi itu yang bisa saya jelaskan, saya hanya menyampaikan yang positif hari ini,” ungkapnya.

Dari 62 kasus positif Covid-19 yang tercatat di Maluku, sebanyak 17 pasien sembuh, empat meninggal, dan 41 dirawat di sejumlah rumah sakit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com