Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ya Allah, Banyak Cacing, dari Mana Dia Datang"

Kompas.com - 06/05/2020, 17:39 WIB
Robertus Belarminus

Editor

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Ribuan cacing muncul dari dalam tanah di wilayah Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Penampakan cacing itu ditampilkan akun FB Bintang Terang dalam video siaran langsung pada Senin (4/5/2020) lalu.

Gerombolan cacing itu muncul di pekarangan warga.

Dalam video berdurasi 6 menit 4 detik itu, terlihat seorang ibu berbaju kuning duduk dan kebingungan untuk melapisi kakinya saat berjalan di atas ribuan cacing tersebut.

Baca juga: Viral Ribuan Cacing Muncul dari Dalam Tanah di Lombok Tengah, Ada Apa?

"Ya Allah kebanyakan cacing ini, dari mana dia datang, pakai apa nanti untuk melapisi kaki," kata seorang perempuan dalam video itu, menggunakan bahasa Lombok.

Kapolsek Batukliang Utara Iptu Komang Ronaka mengatakan, kejadian terjadi di Dusun Bagek Nunggal, Desa Tratak, Kecamatan Batukliang Utara.

"Ya betul, kejadian terjadi di Dusun Bagek Nunggal, dekat kantor Cat, tidak banyak yang tahu," kata Komang, saat dikonfirmasi, Rabu (6/5/2020).

Setelah muncul, ribuan cacing tersebut sudah menghilang dari permukiman warga.

Menanggapi fenomena tersebut, Kepala Stasiun Geofisika Mataram Ardhianto Septiadhi menyampaikan, jika ada pandangan bahwa keberadaan cacing tersebut sebagai tanda akan ada gempa, hal tersebut belum dapat dipastikan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com