Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Positif Corona, Guru Asal Karawang Meninggal usai Tengok Anaknya di Tasikmalaya

Kompas.com - 27/04/2020, 15:04 WIB
Irwan Nugraha,
Farid Assifa

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Seorang pasien positif Covid-19 asal Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, meninggal setelah sempat menjalani perawatan di salah satu rumah sakit swasta beberapa hari lalu pada Sabtu (25/4/2020) kemarin.

Pasien yang meninggal berjenis kelamin perempuan dan berprofesi sebagai seorang guru di Karawang. Pasien pulang kampung ke Kota Tasikmalaya untuk menengok anaknya beberapa pekan lalu.

Baca juga: Update Corona di Kabupaten Bogor, 105 Positif dan 11 Meninggal Dunia

Sampai hari ini, total korban meninggal positif hasil swab di Kota Tasikmalaya berjumlah 3 orang, sedangkan total pasien sembuh sudah mencapai tujuh orang dari total kasus seluruhnya mencapai 29 kasus positif corona.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Uus Supangat mengatakan, hasil tracing, pasien positif yang meninggal tersebut sebelumnya sempat berobat ke rumah sakit TMC hingga mendapatkan perawatan selama 4 hari setelah beberapa hari tiba di Kota Tasikmalaya dari Karawang.

Namun, karena terdapat penyakit bawaan selain Covid-19, yakni penyakit asma, dan berasal dari zona merah, maka pasien itu diperiksa sesuai protokol wabah Covid-19, mulai dari rapid test sampai tes swab.

"Setelah di rumah sakit TMC, pasien dirujuk ke RSUD Soekardjo dan mendapat perawatan dua hari sampai sempat diperbolehkan pulang untuk berobat jalan. Namun, pada Kamis (23/4/2020), pihak rumah sakit memberitahukan pasien tersebut terkonfirmasi melalui hasil swab-nya positif," jelas Uus kepada wartawan saat memberikan keterangan, Senin (27/4/2020).

Uus menambahkan, proses pemulasaraan jenazah dilakukan oleh tim instalasi pemulasaraan jenazah RSUD Soekardjo Tasikmalaya sesuai dengan standar protokol Covid-19. 

Pemakaman jenazah pun berjalan lancar dan tak ada lagi penolakan oleh warga karena tingkat kesadaran masyarakat sekarang sudah tinggi setelah mendapat sosialisasi dari pemerintah.

"Jenazah dimakaman sudah sesuai dengan standar protokol Covid-19. Dimakamkan di lokasi pemakaman milik pemerintah sesuai dengan aturan yang berlaku yakni pemakaman umum Aisya Rasyida, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya. Keluarga korban menyaksikan di lokasi dengan jarak yang cukup jauh supaya tidak sampai adanya penyebaran saat proses pemakaman," tambah Uus.

Baca juga: Munggahan, Napi di Lapas Tasikmalaya Bisa Video Call dengan Keluarga

Sementara itu, sebanyak 7 pasien Covid-19 yang berada di Kota Tasikmalaya menunjukkan kesembuhan setelah menjalani pengobatan, meski 19 pasien lainnya masih dalam perawatan intensif di ruang isolasi beberapa rumah sakit yang tersebar di Kota Tasikmalaya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com