Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Aktivis FKM-RMS Terobos Polda Maluku hingga Pengibaran Bendera Benang Raja

Kompas.com - 25/04/2020, 22:13 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

 

Tiga aktivis terobos Polda Maluku

Aksi nekat tiga aktivis FKM menerobos masuk ke Polda Maluku dengan membawa bendera benang raja tepat di Hari Ulang Tahun (HUT) RMS, Sabtu (25/4/2020) sore, mengagetkan petugas jaga.

Setelah diamankan, identitas ketiga aktivis tersebut terungkap, yaitu Simon Viktor Taihutu, Abner Litamahuputty dan Janes Pattiasina.

Baca juga: Lima Warga Kibarkan Bendera Benang Raja di HUT RMS, Polisi: Mereka Dibayar

Sebelum ditangkap, ketiga aktivis FKM ini berulang kali menerikan Mena Muria yang merupakan slogan perjuangan RMS di halaman Polda Maluku.

“Ketiga aktivis FKM ini tengah menjalani pemeriksaan oleh penyidik Ditkrimsus Polda Maluku,” kata Roem kepada Kompas.com.

Sempat buat video propaganda RMS

Tiga aktivis Front Kedaulatan Maluku (FKM) menerobos markas Polda Maluku smabil membawa  bendera benang raja tepat di hari ulang tahun (HUT) RMS, Kamis (25/4/ 2020)KOMPAS.COM/RAHMAT RAHMAN PATTY Tiga aktivis Front Kedaulatan Maluku (FKM) menerobos markas Polda Maluku smabil membawa bendera benang raja tepat di hari ulang tahun (HUT) RMS, Kamis (25/4/ 2020)

Selain itu, ketiga aktivis yang ditangkap merupakan pentolan FKM-RMS di Ambon.

Ketiga aktivis tersebut juga diketahui sempat membuat video propaganda kepada masyarakat Maluku untuk mengibarkan bendera RMS di setiap rumah tepat di hari ulang tahun RMS 25 April 2020.

“Mereka mengaku sebagai pimpinan FKM/RMS. Sebelumnya mereka membuat video beberapa hari lalu untuk mengajak masyarakat mengibarkan bendera RMS, dan hari ini mereka mendengar ada yang ditangkap aparat sehingga sebagai wujud tanggung jawab moral kepada warga yang ditangkap, mereka kemudian mendatangi Polda Maluku,” ungkap Roem.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com