Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Misteri Kemunculan Cacing di Beberapa Daerah | Pasien Covid-19 Meninggal di Hari Kesembuhannya

Kompas.com - 20/04/2020, 06:30 WIB
Pythag Kurniati

Editor

2. Fenomena munculnya cacing tanah di Solo

Warga Solo dihebohkan dengan fenomena munculnya cacing-cacing dari dalam tanah secara misterius.

Peristiwa itu terjadi di Pasar Gede Solo, Sabtu (18/4/2020) sekitar pukul 05.30 WIB dan diketahui oleh pedagang pasar bernama Marsono.

Cacing-cacing, kata Marsono, keluar dan menyebar hingga ke jalan raya.

Meski telah disapu dan dibersihkan, cacing-cacing tersebut terus bermunculan.

"Kalau cacingnya dikumpulkan, ada satu ember. Jumlah cacingnya banyak," tutur dia.

Kemunculan cacing itu pun membuat warga merasa tak nyaman hingga tak bernafsu makan lantaran jijik melihat segerombolan cacing terus keluar dari tanah.

Baca juga: Fenomena Cacing Bermunculan di Solo dan Klaten, Ini Penjelasan Ahli

3. Rupanya cacing juga muncul juga di Klaten

Tangkap layar dari sebuah unggahan di media sosial Instagram mengenai keluarnya cacing dari dalam tanah di Desa Socokangsi, Kecamatan Jatinom, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.Instagram/@kabar_klaten Tangkap layar dari sebuah unggahan di media sosial Instagram mengenai keluarnya cacing dari dalam tanah di Desa Socokangsi, Kecamatan Jatinom, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Ternyata kemunculan cacing-cacing tersebut tak hanya terjadi di Kota Solo, Jawa Tengah.

Di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah pun ada fenomena serupa.

Bukan di area publik, cacing-cacing di Klaten bermunculan di lahan persawahan dan pekarangan kosong di Kecamatan Jatinom,.

Hal tersebut dibenarkan oleh Camat Jatinom Rahayu.

Mengenai waktu kemunculan cacing, diakui sama dengan kejadian di Solo, yakni Sabtu (18/4/2020).

"Hari ini tadi Pak Lurah sudah laporan tidak sebanyak kemarin. Sudah normal kembali," kata Camat Jatinom Rahayu, Minggu (19/4/2020).

Pakar Lingkungan Hidup dari Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Prabang Setyono lebih menganggap keluarnya cacing sebagai fenomena alam.

Dia juga mengaitkannya dengan fenomena sejumlah gunung berapi di Indonesia yang aktif secara bersamaan.

Sedangkan, Peneliti Bidang Zoologi Pusat Penelitian Biologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Hari Nugroho mengaitkan fenomena tersebut dengan perubahan cuaca.

Baca juga: Fenomena Cacing Tak Berhenti Keluar dari Tanah Diduga Pengaruh Disinfektan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com