Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zone Merah Meluas, Bupati Bogor Yakin Penularan Covid-19 Terjadi di KRL

Kompas.com - 18/04/2020, 17:24 WIB
Afdhalul Ikhsan,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

 

"Bagaimana mau menurunkan kurva kasus positif kalau masih banyak warga Bogor yang bekerja di Jakarta menggunakan kereta," kata Ade menambahkan.

Zona merah rawan penularan virus corona di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, meluas ke 16 kecamatan, setelah ada enam warga yang masing-masing berdomisili di Kecamatan Babakan Madang, Ciawi, Leuwisadeng, Gunung Sindur, dan Tajurhalang, dinyatakan positif Covid-19.

Ke 16 zona merah tersebut, yaitu Kecamatan Bojonggede, Cibinong, Gunung Putri, Parung Panjang, Cileungsi, Ciomas, Jonggol, Ciampea, Citeureup, Kemang, Ciseeng, Babakan Madang, Ciawi, Leuwisadeng, Gunung Sindur dan Tajurhalang.

Baca juga: Pasien Positif Covid-19 di Kabupaten Bogor Tambah 6, 4 Orang Sembuh

Dari jumlah itu, tercatat Kecamatan Cibinong merupakan wilayah dengan pasien Covid-19 terbanyak atau zona merah rawan, yakni berjumlah 12 orang, diikuti Gunung Putri 9 orang.

Sedangkan Kecamatan Bojonggede ada 7 orang, Cileungsi 6 orang, dan Ciampea 3 orang.

Selanjutnya, Kecamatan Tajurhalang, Kemang, Citeureup dan Babakan Madang masing-masing 2 orang, serta Parung Panjang, Ciseeng, Ciomas, Ciawi, Jonggol, Leuwisadeng, dan Gunung Sindur masing-masing 1 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com