Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasien Positif dan PDP Corona di Pandeglang, Sebagian Besar Pemudik

Kompas.com - 17/04/2020, 13:37 WIB
Acep Nazmudin,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PANDEGLANG, KOMPAS.com - Kabupaten Pandeglang, Banten, mencatat ada 1 pasien positif corona atau Covid-19.

Selain kasus positif, juga terdapat 17 pasien dalam pengawasan (PDP) dan 805 orang dalam pemantauan (ODP).

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Pandeglang Achmad Sulaeman mengatakan, hampir seluruh pasien positif dan PDP adalah pemudik yang baru datang.

Baca juga: PSBB di Tangerang dan Tangsel, Ini 6 Poin yang Penting Diketahui

"PDP itu sebagian besar pemudik, termasuk 1 positif di Kecamatan Carita kemarin," kata Sulaeman saat dihubungi, Jumat (17/4/2020).

Sejak kasus corona merebak, menurut Sulaeman, terjadi gelombang pemudik dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) ke Pandeglang.

Sejak pertengahan Maret saja, pemudik yang tercatat masuk melalui akses utama Pandeglang, sebanyak 1.400 orang.

Belum lagi yang melalui jalan alternatif lain.

Baca juga: Dua Hari Isolasi di Pesantren Pandeglang, 5 WN Bangladesh Pindah ke Wisma Atlet

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com